Tiga bus mengalami kecelakaan beruntun di ruas Tol Porong-Surabaya tepatnya KM 762 pada Minggu (10/12/2023) petang, sehingga menyebabkan kemacetan panjang.
Keterangan yang disampaikan beberapa pendengar Radio Suara Surabaya (SS), kecelakaan terjadi sekitar pukul 18.00 WIB tepat di lajur sebelah kanan.
Dalam kecelakaan tersebut, selain tiga bus, ada satu mobil pribadi yang dikabarkan turut terlibat.
“Melaporkan kecelakaan bus beruntun di Tol Porong-Sidoarjo pukul 18.00 WIB, ada mobil pribadi juga yang terdampak tabrakan, tiga bus dan satu mobil Mitsubishi Expander,” tulis Riyan Surya Rinaldi pendengar SS melalui pesan singkat.
Masih belum diketahui pasti penyebab kecelakaan beruntun tersebut, termasuk informasi tentang korban luka maupun jiwa.
Sugeng Prasetyo pendengar SS lainnya mengabarkan, para penumpang dari ketiga bus sempat berhamburan keluar dan menyeberang ke bahu kiri jalan, sehingga menambah kemacetan jalur tersebut.
Sementara itu, Indra petugas Senkom Jasa Marga waktu dihubungi Radio Suara Surabaya mengatakan, ekor kemacetan hingga pukul 18.30 mencapai KM 765.
“Saat ini masih proses evakuasi, jadi mohon maaf kalau menuju ke Surabaya, bisa keluar Arteri (Porong) dulu lewat Tanggulangin, nanti masuk gerbang (Tol) Sidoarjo dulu,” ucapnya.
Untuk proses evakuasi, lanjutnya, memakan waktu kurang lebih 30 sampai 40 menit, melibatkan unit dari Senkom Tol Waru. “Unit dari Waru menuju ke TKP kemungkinan ada (titik-titik yang dilakukan) penutupan lajur sementara untuk petugas melawan arus (dari Surabaya arah Malang),” jelasnya. (bil/ham)