Jumat, 22 November 2024

Pemudik Diimbau Gunakan Terminal Resmi Agar Lebih Aman

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Penumpang menuju ke ruang tunggu Terminal Tipe A Purabaya, Rabu (4/5/2022). Foto: Meilita suarasurabaya.net

Revi Zulkarnaen Kepala Terminal Kalideres Jakarta Barat, mengimbau kepada calon pemudik agar tidak berangkat ke kampung halaman melalui terminal bayangan, melainkan menggunakan terminal resmi pemerintah untuk menjamin keamanan dan keselamatan penumpang.

“Sekarang banyak perusahaan otobus yang yang membuat titik penjemputan tanpa izin atau sesuai aturan yang berlaku,” kata Zulkarenaen di Jakarta Barat pada Jumat (7/4/2023), seperti dilaporkan Antara.

Menurut Zulkarnaen, penumpang akan mendapatkan kerugian apabila menggunakan terminal bayangan.

Pertama, lanjut Zulkarnaen, adalah soal keselamatan penumpang. Bus-bus di terminal resmi menerapkan banyak tahap uji kelayakan kendaraan, seperti uji rem, uji lampu, dan uji lainnya.

Kedua, sopir-sopir bus juga melewati tes kesehatan dan tes urine, sehingga layak secara fisik untuk mengemudi dan membawa penumpang.

“Sementara itu, bus-bus terminal bayangan tidak pernah melawati langkah-langkah prosedural semacam itu. Jadi cukup bahaya bagi perjalanan mudik, apalagi jika jarak tempuhnya jauh. Risiko kecelakaan juga semakin besar. Belum lagi kalau ada yang merokok di dalam bus. Itu membuat penumpang semakin tidak nyaman saja,” ungkap Zulkarnaen.

Sebelumnya, lanjut Zulkarnaen, Dinas Perhubungan DKI Jakarta dan Sudin Perhubungan Jakarta Barat sudah pernah menindak terminal-terminal bayangan tersebut.

Bus-bus yang ditangkap kemudian dikandangkan, namun penindakkan tersebut tidak memberikan efek jera.

“Saya lebih menyarankan agar diberlakukan pembekuan dan pencabutan izin trayek bagi bus-bus tersebut. Bila perlu beri sanksi bagi perusahaan otobusnya. Biar ada efek jera,” tutup Zulkarnaen.(ant/iss/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
33o
Kurs