Selasa, 29 April 2025

Mentan Sebut Transformasi Pertanian Modern Efektif Tingkatkan Produksi

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Ilustrasi. Foto dari udara irigasi pertanian di areal pesawahan. Foto: Antara

Amran Sulaiman Menteri Pertanian (Mentan) mengatakan, adanya transformasi dari pertanian tradisional ke pertanian modern efektif untuk meningkatkan produksi pertanian.

“Kata kunci utamanya kalau negara ingin maju di sektor pertanian adalah melakukan transformasi dari pertanian tradisional ke pertanian modern,” ujar Amran Sulaiman dilansir Antara pada Rabu (20/12/2023) tengah malam.

Ia menyebut melalui transformasi ke pertanian modern maka akan efektif meningkatkan produktivitas pertanian.

“Contoh mudah untuk melihat efektivitas pertanian modern, saat melakukan tanam padi kalau 1 hektare biasanya dengan cara manual tradisional membutuhkan 25 orang, tapi kalau dengan alat mesin pertanian hanya dikerjakan 1 orang. Jadi lebih efektif produksi meningkat, biayanya hemat,” katanya.

Dia melanjutkan, dengan menggunakan alat mesin pertanian modern, selain mengurangi biaya 40-50 persen dan meningkatkan produksi hingga dua kali lipat. Juga bisa mengurangi tingkat keterbuangan padi.

“Kalau dilakukan pemotongan padi secara tradisional ada potensi terbuang 10,2 persen, dan kalau pakai mesin bisa kita manfaatkan padinya secara maksimal tidak ada yang terbuang,” ucapnya.

Menurut Amran, dengan melakukan transformasi menuju pertanian modern juga akan menyeragamkan usia tanam padi, sehingga panen pun dapat dilakukan secara serentak untuk mengurangi potensi gagal panen.

“Kalau tanam manual umurnya tidak bisa bersamaan karena masa tanamnya memakan 1-2 Minggu. Dan yang belum matang bisa hilang terbuang, hal ini sudah dipikirkan secara detail,” tambahnya.

Ia pun mengajak para petani dapat dengan segera mengadopsi teknologi pertanian modern untuk memajukan pertanian Indonesia.

“Semua alat pertanian ini buatan dalam negeri, jadi gunakan teknologi ini dalam pertanian sebab lebih mudah efektif, efisien, dan canggih,” ujar dia. (ant/saf/faz)

Berita Terkait

TERKINI POPULER TERPILIH
Potret NetterSelengkapnya

Avanza Terbalik Usai Tabrak 2 Mobil Parkir

Mobil Terbakar Habis di KM 750 Tol Sidoarjo arah Waru

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

BMW Tabrak Tiga Motor, Dua Tewas

Surabaya
Selasa, 29 April 2025
28o
Kurs