Jumat, 22 November 2024

Gudang Ban Bekas dan Besi Tua Terbakar pada Selasa Dini Hari

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Petugas berusaha memadamkan gudang ban bekas dan besi tua yang terbakar pada Selasa (21/11/2023) dini hari. Foto: Command Center 112 Surabaya

Sebuah gudang ban bekas dan besi tua di Jalan Tanjungsari, Asemrowo, Kota Surabaya terbakar pada Selasa (21/11/2023) dini hari tadi. Api diduga muncul dari tumpukan sampah yang merembet ke gudang.

Kebakaran tersebut dilaporkan terjadi sekitar pukul 02.00 WIB. Tak lama berselang, petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Surabaya tiba di lokasi dan memulai pemadaman.

Api pokok berhasil dipadamkan sekitar pukul 02.28 WIB. Sedangkan proses pembasahan selesai dan situasi dinyatakan kondusif pukul 03.16 WIB.

Menurut keterangan Masluki pemilik gudang, api tiba-tiba muncul dari tumpukan sampah. Kemudian menjalar ke ban bekas dan kepala truk tidak terpakai yang hendak dipotong menjadi besi tua.

Enam unit tempur dan lima tim rescue diterjunkan untuk memadamkan kebakaran di gudang terbuka seluas 20 meter x 30 meter tersebut. (saf/ham)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
29o
Kurs