Jumat, 22 November 2024

Delapan Desa Wisata Jawa Timur Raih Juara Anugerah Desa Wisata Indonesia 2023

Laporan oleh Farid Kusuma
Bagikan
Prosesi pemberian Anugerah Desa Wisata Indonesia 2023, Minggu (27/8/2023) malam, di Teater Tanah Airku, TMII, Jakarta. Foto: Farid suarasurabaya.net

Sebanyak delapan desa wisata yang ada di Provinsi Jawa Timur meraih juara Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) Tahun 2023.

Masing-masing Desa Wisata Kampoeng Heritage Kajoetangan di kota Malang, Desa Wisata Edelweiss Wonokitri di kabupaten Pasuruan, Desa Wisata Kebangsaan Wonorejo di kabupaten Situbondo, dan Desa Wisata Duren Sari Sawahan di kabupaten Trenggalek.

Kemudian, Desa Wisata Ketapanrame di kabupaten Mojokerto, Desa Wisata Bira Tengah di Kabupaten Sampang, Desa Wisata Sendang di Kabupaten Pacitan, dan Desa Wisata Bowele di Kabupaten Malang.

Penghargaan bergengsi itu diberikan Sandiaga Uno Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI beserta jajarannya, malam hari ini, Minggu (26/8/2023), di Teater Tanah Airku, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta.

Sandiaga Uno Menparekraf RI memberikan penghargaan kepada Desa Wisata Ketapanrame, Mojokerto, Jawa Timur, sebagai Desa Wisata Terbaik 2023, Minggu (27/8/2023), di Teater Tanah Airku, TMII, Jakarta. Foto: Farid suarasurabaya.net

Terkait pencapaian itu, Hudiyono Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur mengatakan, desa wisata pemenang dari Jawa Timur merupakan hasil inisiasi, kolaborasi dan inovasi yang dilakukan unsur pentahelix pariwisata di Jawa Timur.

“Desa wisata pemenang dari Jawa Timur merupakan hasil dari asas inisiasi, kolaborasi dan inovasi yang dilakukan oleh seluruh pentahelix pariwisata,” ujarnya di Jakarta.

Dia menambahkan, desa wisata di Indonesia tahun 2023 sudah terkurasi dari 500 besar, 300 besar sampai 75 besar.

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jatim, lanjut Hudiyono, sudah menghimpun data ada sebanyak 596 desa wisata yang tersebar dari Kabupaten Pacitan hingga Banyuwangi.

Menurutnya, desa wisata tumbuh signifikan tiap tahunnya dan berdampak positif pada perekonomian masyarakat setempat.

“Pertumbuhan desa wisata itu, kata Hudiyono, selaras dengan visi Jatim Harmoni yang diusung Ibu Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jawa Timur,” ungkapnya.

Gubernur Jatim juga punya visi membangun desa wisata dengan semboyan Desa Wisata Cerdas, Mandiri dan Sejahtera yang disingkat Dewi Cemara.

Sekadar informasi, tahun ini Provinsi Jawa Timur menjadi penyumbang paling banyak Desa Wisata Terbaik.

Jumlah itu lebih banyak dari provinsi lain seperti Sulawesi Selatan dan Jawa Barat masing-masing ada tujuh Desa Wisata Terbaik, serta Jawa Tengah dan Sumatera Barat yang masing-masing ada lima Desa Wisata Terbaik. (rid/ham)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
33o
Kurs