Minggu, 19 Januari 2025

Banyuwangi Dapat Penghargaan TPID Kabupaten Berkinerja Terbaik 2022

Laporan oleh Farid Kusuma
Bagikan

Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Banyuwangi mendapat penghargaan TPID Berkinerja Terbaik Tingkat Kabupaten/Kota Jawa-Bali dari pemerintah pusat, atas keberhasilan mengendalikan inflasi sepanjang tahun 2022.

Penghargaan itu diserahkan Joko Widodo Presiden kepada Ipuk Fiestiandani Bupati Banyuwangi, Kamis (31/8/2023), dalam acara Rakornas Pengendalian Inflasi Tahun 2023, di Istana Negara, Jakarta.

Usai rapat, Ipuk menyampaikan sejumlah program kerja yang dilakukannya bersama para pemangku kepentingan untuk menekan inflasi.

Antara lain, berkoordinasi dengan Bank Indonesia, menggelar pasar murah, dan menjalin kerja sama antardaerah.

“Kalau Kabupaten Banyuwangi yang merupakan penghasil beras dan cabai kekurangan produk seperti telur ayam atau bawang merah, maka daerah lain akan mengirimkan stoknya,” ujarnya di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta.

Selain itu, Ipuk juga sering meninjau langsung ke lapangan untuk memastikan ketersediaan bahan kebutuhan masyarakat dan stabilitas  harganya.

Selain Kabupaten Banyuwangi, ada 14 TPID yang juga menerima  penghargaan atas prestasinya menekan inflasi. Antara lain, DKI Jakarta sebagai TPID Berkinerja Terbaik Tingkat Provinsi Jawa-Bali.

Kemudian, TPID Kabupaten Minahasa sebagai TPID Berprestasi Tingkat Kabupaten/Kota Sulawesi, TPID Kota Kupang Terbaik Tingkat Kabupaten/Kota Nusa Tenggara-Maluku-Papua, dan TPID Bengkulu dengan predikat TPID Berkinerja Terbaik Tingkat Provinsi Sumatra.

Airlangga Hartarto Menteri Koordinator bidang Perekonomian mengatakan, tahun ini para pemenang TPID Award 2022 bakal mendapatkan insentif dari pemerintah pusat senilai Rp1 triliun.

Sebelumnya, Joko Widodo Presiden mengapresiasi Tim Pengendalian Inflasi baik di tingkat pusat mau pun daerah yang berhasil mengendalikan inflasi nasional di angka 3,08 persen per bulan Juli 2023.

Menurut Kepala Negara, rendahnya angka inflasi itu bisa tercapai berkat kombinasi kebijakan yang diberlakukan pemerintah.

Di samping kebijakan moneter dan fiskal lewat bank sentral, Presiden bersama jajarannya juga rutin mengecek langsung di lapangan untuk memastikan efektivitas kebijakan yang diterapkan.

Berikut daftar TPID penerima penghargaan atas kinerja tahun 2022:

1. TPID Kabupaten Tanah Datar kategori Kab/Kota Berprestasi 2022 Wilayah Sumatra
2. TPID Kabupaten Tasikmalaya kategori Kab/Kota Berprestasi 2022 Wilayah Jawa-Bali
3. TPID Kabupaten Landak sebagai Kab/Kota Berprestasi 2022 Wilayah Kalimantan
4. TPID Kabupaten Minahasa kategori Kab/Kota Berprestasi 2022 Wilayah Sulawesi
5. TPID Kabupaten Sabu Raijua kategori Kab/Kota Berprestasi 2022 Wilayah Nusa Tenggara-Maluku-Papua
6. TPID Kota Palembang kategori Kab/Kota Terbaik 2022 Wilayah Sumatera
7. TPID Kabupaten Banyuwangi kategori Kab/Kota Terbaik 2022 Wilayah Jawa-Bali
8. TPID Kota Tarakan kategori Kab/Kota Terbaik 2022 Wilayah Kalimantan
9. TPID Kabupaten Bone kategori Kab/Kota Terbaik 2022 Wilayah Sulawesi
10. TPID Kota Kupang kategori Kab/Kota Terbaik 2022 Wilayah Nusa Tenggara-Maluku-Papua
11. TPID Provinsi Bengkulu kategori Provinsi Terbaik 2022 Wilayah Sumatra
12. TPID DKI Jakarta kategori Provinsi Terbaik 2022 Wilayah Jawa-Bali
13. TPID Kalimantan Selatan kategori Provinsi Terbaik 2022 Wilayah Kalimantan
14. TPID Sulawesi Selatan kategori Provinsi Terbaik 2022 Wilayah Sulawesi
15. TPID Nusa Tenggara Timur kategori Provinsi Terbaik 2022 Wilayah Nusa Tenggara-Maluku-Papua.(rid/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
25o
Kurs