Sabtu, 23 November 2024

100 Ribuan Kendaraan Tinggalkan Surabaya dari Selasa, Jalan Protokol Lengang

Laporan oleh Wildan Pratama
Bagikan
Usai diguyur hujan, kondisi jalanan di Surabaya terlihat sepi, Kamis, (20/4/2023). Foto: Wildan suarasurabaya.net

Jalanan utama Kota Surabaya sejak pagi tadi terlihat lengang karena sedikit kendaraan yang melintas. Sepinya kemdaraan karena sebanyak 109.265 kendaraan tercatat sudah meninggalkan Kota Pahlawan dari hari Selasa (18/4/2023) kemarin atau H-3 lebaran.

AKBP Arif Fazlurrahman Kasatlantas Polrestabes Surabaya mengatakan, kendaraan yang meninggalkan Kota Surabaya pada H-3 lebaran kemarin meningkat 30 persen.

“Hari ini semakin meningkat (kendaraan keluar kota Surabaya). Prediksi sekitar 15 persen,” kata Arif kepada suarasurabaya.net, Kamis (20/4/2023).

Sementara itu, pada periode hari yang sama, volume kendaraan yang masuk ke Surabaya juga meningkat 35 persen. Yaitu sebanyak 111.289 kendaraan bermotor.

Kemudian, Polrestabes Surabaya juga mencatat tanggal 16 April 2023 angka volume pergerakan kendaraan ke arah luar Surabaya sebanyak 73.768 kendaraan.

Angka keberangkatan tanggal 16 April 2023 lebih banyak ketimbang kedatangan yang berjumlah 73.760 kendaraan.

Selanjutnya, tanggal 17 April 2023, angka volume keluar dari Surabaya tercatat sebanyak 83.820 kendaraan. Sedangkan angka volume kendaraan masuk mencapai 82.277 kendaraan.

Pada momen mudik kali ini, Arif mengimbau pada pengendara roda dua tidak membawa banyak barang waktu melakukan perjalanan pulang ke kampung halaman. Dia juga mengingatkan masyarakat mengecek kondisi kendaraan masing-masing sebelum berangkat.

Selain itu, kalau pelaku perjalanan sudah mulai lelah disarankan untuk segera beristirahat memulihkan kondisi tubuhnya untuk menjamin keselamatan para pemudik.

“Perhatikan keselamatan, hindari mudik naik roda dua dengan membawa barang berlebihan dan jarak tempuh yang jauh. Istirahat kalau letih,” tuturnya.

Kondisi jalanan yang sepi juga dirasakan Dwi Setiawan seorang pegawai swasta. Menurutnya, suasana jalanan utama di Surabaya sudah seperti momen lebaran.

“Lewat dari Tunjungan tadi siang sudah sepi, sudah seperti lebaran,” katanya.

Hal senada juga disampaikan pengendara lain bernama Viki Reformasi yang menyebut kondisi Jalan Darmo hari ini sangat sepi dan hal itu langka terjadi di Surabaya.

“Pemandangan langka di Surabaya, sepi,” sebut Viki.(wld/abd/iss/rid)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs