Jumat, 22 November 2024

Truk Rem Blong Tabrak Motor di Sukomanunggal, Satu Bayi Meninggal

Laporan oleh Wildan Pratama
Bagikan
Proses evakuasi korban kecelakaan di Jalan Sukomanunggal, Surabaya pada Selasa sore (19/7/2022). Foto: Command Centre Surabaya

Seorang ibu dan bayinya mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Sukomanunggal, Surabaya pada Selasa sore (19/7/2022).

Velix Junior Karlos, bayi berjenis kelamin laki-laki yang masih berusia tujuh bulan ini meninggal dunia saat perjalanan menuju rumah sakit.

Sementara ibunya, Herliany Oktovina, usia 30 tahun, warga Lempung Perdana, Sambikerep, Kota Surabaya, kondisinya sadar dan mengalami fraktur di tangan dan kaki, serta memar di kepala. Herliany kini dirawat di RSUD dr Soetomo Surabaya.

Awang petugas Command Center Kota Surabaya mengatakan, peristiwa nahas ini terjadi karena sepeda motor Honda Revo bernomor pelat L 4570 SS yang ditumpangi keduanya tertabrak truk kontainer bernomor pelat L 9525 UN yang remnya blong.

“Truk kontainer melaju dari arah timur menuju ke arah barat. Saat mendekati lampu merah penyebrangan orang, rem truk mengalami blong. Seketika pengemudi truk kontainer membanting setir ke sisi kiri sehingga menabrak sisi belakang sepeda motor,” kata dia.(wld/iss/ipg)

 

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
28o
Kurs