Minggu, 19 Januari 2025

Ruko di Jalan Gemblongan Surabaya Kebakaran, Lalin Ditutup Total

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Kebakaran ruko di Jalan Gemblongan, Surabaya pada Minggu (16/10/2022). Foto: Command Center Surabaya

Kebakaran terjadi di sebuah ruko di Jalan Gemblongan, Surabaya pada Minggu (16/10/2022) sekitar pukul 15.15 WIB.

Sejumlah pendengar melaporkan, asap hitam pekat membumbung tinggi dari bangunan dua lantai tersebut. Diduga objek yang terbakar adalah toko karpet.

Aprilia, petugas Command Center Kota Surabaya mengatakan sebanyak 12 unit mobil pemadam kebakaran, enam tim penyelamat, dan empat mobil tanngki air Dinas Lingkungan Hidup sudah berada di lokasi.

Akibat kebakaran ini, arus lalu lintas di jalan tersebut ditutup total.

Ada tidaknya korban dan penyebab kebakaran belum diketahui.(iss)

 

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
25o
Kurs