Jumat, 22 November 2024

Presiden Instruksikan Jajarannya Percepat Vaksinasi Covid-19 untuk Lansia

Laporan oleh Farid Kusuma
Bagikan
Joko Widodo Presiden. Foto: Biro Pers Setpres

Joko Widodo Presiden mendorong seluruh daerah mempercepat penyuntikan vaksin Covid-19 dosis kedua dan dosis lanjutan (booster), dengan prioritas kelompok lanjut usia (lansia).

Percepatan vaksinasi lengkap dan penguat itu juga ditujukan untuk masyarakat di daerah-daerah dengan tingkat interaksi. tinggi di Indonesia.

Presiden menilai percepatan vaksinasi adalah salah satu faktor penting untuk mengendalikan angka kasus Covid-19 yang sedang melonjak akibat Virus Corona Varian Omicron.

Jokowi menyampaikan itu Jumat (18/2/2022) siang ini di sela peninjauan vaksinasi Covid-19 di 17 provinsi secara virtual dari Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat.

“Saya hanya ingin mendorong agar seluruh kabupaten/kota dan provinsi ini konsentrasi di suntikan yang kedua, dan juga suntikan yang ketiga atau booster. Karena dosis kedua dan dosis ketiga ini saya lihat masih banyak yang masih rendah, dan agar didahulukan yang lansia,” ujarnya.

17 provinsi yang menggelar vaksinasi yakni Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Barat, Lampung, Kalimantan Selatan, Papua, Maluku, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, dan Sulawesi Selatan.

Kemudian, Gorontalo, Sumatera Selatan, Kalimantan Tengah, Bengkulu, Sumatera Utara, dan Nusa Tenggara Barat.

Berdasarkan data yang dipegang Jokowi, sampai sekarang masih banyak daerah yang capaian vaksinasi dosis kedua dan dosis ketiganya di bawah 60 persen.

Untuk meningkatkan capaian penerima vaksin dosis kedua dan booster, Presiden memerintahkan daerah-daerah melibatkan TNI, Polri dan BIN.

Pada kesempatan itu, Kepala Negara mengapresiasi capaian vaksinasi di Provinsi Papua dan Maluku yang cukup tinggi, walau pun kondisi geografisnya sangat menantang buat vaksinator.

Lebih lanjut, Jokowi kembali mengingatkan percepatan vaksinasi harus diikuti dengan kedisiplinan protokol kesehatan untuk mengendalikan penyebaran Covid-19 di Tanah Air.(rid/den)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
36o
Kurs