Minggu, 19 Januari 2025

Peserta Khitan Massal di Suara Surabaya Centre, Gembira Disunat Tanpa Sakit

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Dewangga Kusuma peserta pertama khitan massal di Suara Surabaya Centre bersama Astri Rismaya ibunya setelah melakukan khitan pada Rabu (28/12/2022). Foto: Risky suarasurabaya.net

Khitan massal di Suara Surabaya Centre yang diikuti oleh 100 anak dari wilayah Surabaya dan sekitarnya di Suara Surabaya Centre. Khitan Massal yang mengandeng RS PHC ini menerapkan kecanggihan teknologi smartklamp, teknologi khitan tanpa rasa sakit.

Agung Prabowo Ketua Pelaksana Khitan Massal mengatakan, bahwa smartklamp merupakan bentuk dari penggunaan teknologi tinggi dalam melangsungkan khitan.

“Smartklamp ini teknik khitan dengan menggunakan alat khitan sekali pakai atau disposable berteknologi tinggi,” ucapnya di sela-sela kegiatan, pada Rabu (28/12/2022).

Agung menggatakan bahwa dengan menggunakan alat tersebut, proses khitan bisa berjalan lebih aman, cepat, dan canggih.

Selain itu, smartklamp juga memiliki keunggulan tersendiri, yakni tidak menimbulkan pendarahan dan tanpa jahitan sehingga mengurangi risiko penularan penyakit, seperti HIV AIDS dan hepatitis.

“Keunggulan lainnya yakni, pelaksanaan khitan hanya membutuhkan waktu lima sampai sepuluh menit. Setelah itu, anak kembali dapat beraktivitas seperti biasa,” ungkapnya.

Sementara itu, Dewangga Kusuma peserta pertama khitan massal mengatakan bahwa dirinya senang setelah sukses dikhitan di kegiatan khitan massal hari ini.

“Pertama ndredeg (gemetaran) sama nangis satu kali, setelah itu rileks,” ucap anak kelas 4 SD asal Wonokitri itu.

Sedangkan, Astri Rismaya ibu dari Dewanggga Kusuma mengatakan kegiatan sosial khitan ini sangat membantu dan bermanfaat.

“Prosesnya cepat, kemudian acara ini kan gratis, jadi bisa membantu keluarga yang tidak mampu, karena ini juga bagus dari rumah sakit juga,” ucapnya.

Acara ini berlangsung sejak pukul 07.00 WIB dan menggunakan sebanyak delapan bed patient untuk proses melakukan khitan.

Kegiatan Khitan Massal Gratis ini merupakan kolaborasi Pelindo Terminal Petikemas bersama Suara Surabaya Media didukung oleh Rumah Sakit PHC, Tjoa Teng Hui Foundation, PT Matahari Sakti, dan PT. Surabaya Industrial Estate Rungkut (SIER).(ris/rum/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs