Minggu, 19 Januari 2025

FH Unair Jadi Institusi Terbaik di Indonesia Versi Scimago Institutions Rankings 2022

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
FH Unair Jadi Institusi Terbaik di Indonesia Versi Scimago Institutions Rankings 2022. Foto: Humas Unair

Fakultas Hukum Universitas Airlangga (FH Unair) kembali menorehkan prestasi membanggakan. Setelah berhasil meraih peringkat pertama di Indonesia versi QS World University Ranking by Subject Law 2022, kini FH UNAIR berhasil meraih peringkat pertama di Indonesia versi Scimago Institutions Rankings (SIR) 2022.

Selain menduduki posisi nomor satu di antara perguruan tinggi di Indonesia, FH UNAIR juga meraih peringkat ke-31 di Asia dan peringkat ke-217 di dunia.

Terdapat tiga indikator yang digunakan untuk pemeringkatan SIR, yaitu research performance (50 perseni), innovation outputs (30 persen), serta societal impact (20 persen). FH UNAIR sebagai institusi yang berfokus pada publikasi penelitian karya ilmiah hukum, terbukti memiliki performa dan kualitas terbaik pada bidang riset, terutama dalam publikasi ilmiah yang terindeks Scopus.

Iman Prihandono Dekan FH Unair dalam keterangan yang diterima suarasurabaya.net, Jumat (17/6/2022), mengungkapkan bahwa pencapaian ini tidak dapat dilakukan tanpa upaya dan bantuan dari berbagai pihak. Iman mengatakan bahwa FH Unair sudah lama berkontribusi pada bidang riset, dimulai dari mendorong para dosen dan mahasiswa untuk melakukan kolaborasi riset dengan akademisi di berbagai universitas partner, untuk meningkatkan indikator kinerja penelitian.

“Kami juga telah meluncurkan aplikasi pendidikan hukum yang diberi nama Airlangga Legal Education Center (ALEC). Ini merupakan aplikasi pendidikan hukum pertama di Indonesia yang berbasis online,” tutur Iman.

Iman juga menambahkan jika FH Unair, telah menerbitkan Buku Saku bagi Tenaga Kerja Indonesia di luar negeri serta melakukan pembinaan terhadap beberapa desa terkait upaya restorative justice, pencegahan korupsi, dan penguatan perlindungan kekayaan intelektual perajin Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Hal tersebut dilakukan untuk meningkatkan pengabdian sosial dari FH Unair  kepada masyarakat.

Iman juga berharap, agar kedepan FH Unair bisa terus mempertahankan prestasi dan kinerja yang sudah sangat baik ini.

“Terima kasih juga kepada pimpinan Universitas Airlangga yang telah mendukung kami di Fakultas, serta telah memberikan banyak bantuan agar kami bisa mengembangkan program dan inovasi baru. Tak lupa juga saya berterima kasih kepada semua civitas akademika FH UNAIR, dosen, tenaga pendidik, mahasiswa, dan para alumni sekalian,” pungkasnya. (bil)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
29o
Kurs