Sabtu, 23 November 2024

DJ Tripleks Jadi Pembeda yang Memecah Perhatian Pengunjung NJTF 2022

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Penampilan DJ Triplex berkolaborasi dengan dua personel SoulFive di mini stage NJTF, Sabtu (14/5/2022). Foto: Panitia NJTF

Terdapat hal menarik di tengah ramainya penonton yang sedang menunggu penampilan dari Padi Reborn dan Reza Artamevia dalam gelaran Navy Jazz Traffic Festival (NJTF) di Villa Navy Residence (VNR) Lawang, Malang.

Setelah menyaksikan penampilan musisi nasional macam Barry Likumahuwa serta Syaharani & Queenfireworks pada acara yang dihelat pada, Sabtu (14/5/2022), DJ Tripleks tiba-tiba memecah suasana dengan penampilannya di Mini Stage Yamaha.

Alunan musik remix mulai dari Bruno Mars, hingga Tompi oleh DJ asal Kota Surabaya tersebut, seolah mengejutkan pengunjung, hingga akhirnya berbondong-bondong menuju ke lokasi mini stage yang berlokasi dekat Yamaha Land di venue NJTF ini.

Dalam penampilannya kali ini, DJ Triplex berkolaborasi dengan Bagas dan Selly, saxophonist dan vokalis dari SoulFive agar memberikan kesan berbeda.

“Sengaja total meski cuma di mini stage, saya ajak kolaborasi dengan saxophone dan vokalis biar musiknya jadi DJ Jazz,” canda DJ Triplex pada suarasurabaya.net setelah tampil.

Sementara itu, Bagas seorang player saxophone dari SoulFive juga menambahkan, bahwa dirinya merasa antusias dengan konsep acara Jazz Traffic ala gunung ini.

“Saya jujur tidak expect untuk diajak kolabs di acara seperti ini, meskipun mainnya hanya di mini stage tapi saya kaget juga tadi tiba-tiba begitu kita tampil langsung banyak penonton yang berbondong-bondong datang kesini,” ujarnya.

Dia berharap, kedepannya acara serupa bisa kembali terselenggara dengan konsep yang lebih keren untuk tahun-tahun selanjutnya. (bil)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
27o
Kurs