Sabtu, 23 November 2024

Alat Berat Dikerahkan untuk Percepatan Pembukaan Lajur Akibat Longsor Tol Pandaan

Laporan oleh Dhafintya Noorca
Bagikan
Lajur di Km 78+900 Ruas Jalan Tol Pandaan-Malang arah ke Malang dan Surabaya yang sempat tertutup akibat tanah longsor sudah kembali dibuka. Foto: Jasa Marga

Sebanyak empat excavator dan tujuh dumptruck dikerahkan untuk membersihkan lajur di Km 78+900 Ruas Jalan Tol Pandaan-Malang arah ke Malang dan Surabaya yang sempat tertutup akibat tanah longsor.

Jasa Marga dalam keterangan tertulisnya mengatakan, petugas berhasil membersihkan area longsor dan melakukan pembukaan dua jalur pada pukul 05.00 WIB Kamis (11/3/2022) dini hari tadi, dari yang sebelumnya hanya dibuka satu jalur pada Rabu (10/3/2022) di Km 78+000 hingga Km 79+000. Pengguna jalan pun dapat melintas menuju Surabaya maupun Malang secara normal.

Meski telah dibuka, Jasa Marga mengimbau pengguna jalan untuk tetap berhati-hati dalam berkendara karena proses penanganan perbaikan longsor  masih berlangsung.

Seperti diketahui pada Selasa (8/3/2022) sore tebing di tol KM 78 Pandaan-Malang longsor di dua titik.

Tingginya curah hujan diperkirakan menjadi penyebab tanah pada dinding tebing di KM 78-79 tol Pandaan-Malang tergerus hingga terjadi longsor.(dfn/faz)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs