Jumat, 22 November 2024

Tidak Daftar Online, Banyak Peserta yang Ditolak Vaksin di Ciputra World Mall

Laporan oleh Manda Roosa
Bagikan
Suasana Vaksinasi di Ciputra World Mall, Kamis (26/8/2021) Foto : Manda Roosa suarasurabaya.net

Pemerintah Kota Surabaya menggelar serbuan vaksinasi massal dosis pertama untuk masyarakat umum di atrium lantai satu Ciputra World Mall Surabaya, Kamis (26/8/2021).

Berdasarkan pengamatan di lokasi, ternyata banyak masyarakat yang belum paham, jika untuk mengikuti vaksin, lebih dahulu untuk mendaftar online, dan harus mencetak form screening. Sehingga mereka tidak masuk dan mengikuti vaksinasi.

Padahal untuk bisa mendapatkan vaksin moderna dosis pertama, masyarakat diwajibkan mendaftar terlebih dahulu, melalui link yang sudah disediakan. Yakni, di laman http://bit.ly/PendaftaranD1Moderna26agt.

Seperti yang di alami Astuti warga Wonosari yang datang bersama sang adik, langsung ke lokasi tanpa mendaftar terlebih dahulu. Tentu saja sudah ditolak untuk masuk ke lokasi vaksin oleh petugas karena tidak bisa menunjukan bukti sudah registrasi online. “Saya tahu katanya harus daftar online, tapi saya tetap ke sini siapa tahu bisa kalau datang langsung, tapi ternyata tidak bisa,” katanya.

Selain tidak mendaftar online, banyak peserta yang tidak mencetak form screening, yang menjadi syarat untuk vaksin. “Jadi kalau sudah registrasi, mengisi form, kalau sudah persyaratan terpenuhi baru di print untuk dibawa ke lokasi,” jelas seorang petugas di pintu masuk.

Antusiasme peserta yang datang cukup tinggi, dan sejak pukul 10.00 Wib sudah tertib antri. Peserta yang mengikuti vaksin kali ini, selain melalui pendaftaran online, vaksinasi massal di Ciputra World Mall, juga ada yang melalui jalur undangan sms dari pihak Dinas Kesehatan Kota Surabaya. Dan jika ada balasan, berarti bisa mengikuti vaksin. Dan masyarakat belum memahami, karena masyarakat beranggapan dengan adanya sms, diartikan undangan resmi, padahal tetap harus melakukan registrasi.

Selain itu, banyak masyarakat yang tidak bisa menunjukkan KTP Surabaya, padahal vakinasi hari ini salah satu syaratnya adalah khusus penduduk ber KTP Surabaya. Syarat lainnya sudah berusia lebih dari 18 tahun. Kemudian, mereka juga belum menerima vaksin Covid-19 sebelumnya.

Bagi masyarakat yang belum bisa vaksin hari ini maka bisa mengikuti vaksin astrazenca dan sinovac dosis pertama yang diinisiasi oleh pihak Ciputra World Mall.

Lingga Fransisca General Manager Ciputra World Mall, mengatakan, bagi masyarakat yang belum bisa mengikuti vaksinasi hari ini pihak Ciputra World Mall akan mengadakan vaksinasi dengan vaksin dosis pertama,  yaitu vaksin astrazeneca dan sinovac,

Yang akan digelar selama 3 hari mulain hari Sabtu hingga hari Senin depan,  caranya dengan mendaftar online melalui website Ciputra World Surabaya.  “Karena jumlah vaksin terbatas, maka pesertanya juga dibatasi. Sehingga, warga mendaftar online lebih dahulu,  dan  tidak menyerbu ke lokasi vaksinasi untuk  menghindari terjadinya kerumunan,” jelasnya. (man/tin)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
31o
Kurs