Gelaran Skateboard Competition tahun 2021 di Kota Surabaya, Rabu (8/12/2021) menjadi perhelatan perdana pasca pandemi, sekaligus ajang pencarian bibit-bibit muda skater di Surabaya.
“Kalau dari masing-masing atau personal, anak-anak muda Surabaya punya potensi besar untuk jadi skater hebat. Keterampilan mereka tidak kalah dengan skater kota lain. Banyak yang bagus-bagus, dan kegiatan seperti ini memang sekaligus ajang pencarian bibit-bibit muda skater yang handal,” terang Nasa Rahadian juri Skateboard Competition, Rabu (8/12/2021).
Lalu Nasa menyebut bahwa pada kompetisi yang digelar memeriahkan pembukaan sarana skateboard baru di Kota Surabaya tersebut, muncul anak-anak muda yang punya keterampilan keren di permainan papan seluncur ini.
“Di kompetisi ini, ada kelas usia dibawah 10 tahun, dan kelas usia dibawah 15 tahun. Ternyata pesertanya luar biasa. Jago semua. Memang ini yang kami harapkan, pada setiap lomba atau kompetisi skateboard, akan muncul pemain-pemain baru yang potensial dan bersemangat jadi yang terbaik, ” lanjut Nasa.
Tidak hanya datang dari Kota Surabaya saja, sekitar 75 peserta Skateboard Competition kali ini juga datang dari Malang, Trenggalek, Kediri, Jogyakarta dan Jakarta. “Dan secara khusus memang mereka hadir untuk mengikuti kompetisi yang kami gelar pertama kali pasca pandemi ini, ” pungkas Nasa yang juga founder Surabaya Skater School.(tok/tin/rst)