Febri Adhitya Prajatara Kabag Humas Pemkot Surabaya mengatakan, Pemerintah Kota Surabaya menargetkan vaksinasi tenaga kesehatan (nakes) selesai hari ini, Minggu (31/1/2021).
Vaksinasi nakes dilaksanakan di 64 titik yang ada di Surabaya.
“Proses vaksinasi nakes pagi ini sudah berjalan dari jam setengah 8 pagi tadi. Nakes khususnya yang belum ikut vaksin gelombang 1 bisa ke Graha YKP Surabaya. Mereka di-screening dulu. Ada 64 titik vaksinasi, cuma di YKP itu yang massal,” jelas Febri saat mengudara di Radio Suara Surabaya.
Ia menambahkan, enam ribu dari 31.420 nakes yang belum menerima vaksinasi ditarget tuntas hari ini.
Proses vaksinasi dia perkirakan memakan waktu 6-7 menit. Sebelum divaksinasi, nakes harus mendaftarkan ulang dan screening kesehatan. Kemudian dipantau ulang kondisi tubuhnya pascavaksinasi.
“Kalau tanpa gejala dan gangguan boleh pulang,” lanjutnya.
Rencananya Khofifah Gubernur Jatim akan meninjau langsung vaksinasi yang diadakan hari ini.
Sementara Budi Gunadi Sadikin Menteri Kesehatan (Menkes) mengatakan sejauh ini proses vaksinasi Covid-19 di Indonesia telah dilakukan terhadap sekitar 490.000 tenaga kesehatan, dengan target 1,5 juta orang dapat divaksinasi sampai akhir Februari 2021.
Setelah vaksinasi kepada tenaga kesehatan di seluruh Indonesia, vaksinasi akan dilanjutkan untuk petugas layanan publik TNI/Polri.
“Diharapkan awal Maret, kita sudah bisa melakukan suntikan untuk layanan publik,” tambah Menkes.(dfn/den)