Sabtu, 23 November 2024

Dua Komandan KRI Jajaran Koarmada II Resmi Diserahterimakan

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Dua Komandan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) dari jajaran Satuan Kapal Bantuan (Satban) dan satuan kapal Ranjau (Satran) Koarmada II diserahterimakan dalam sebuah upacara serah terima jabatan yang digelar di lapangan apel staf Satban, Rabu (5/5/2021). Foto: Dispen TNI AL

Dua Komandan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) dari jajaran Satuan Kapal Bantuan (Satban) dan satuan kapal Ranjau (Satran) Koarmada II diserahterimakan dalam sebuah upacara serah terima jabatan yang digelar di lapangan apel staf Satban, Rabu (5/5/2021).

Jabatan Komandan KRI Dewaruci diserahkan dari Letkol Laut (P) Hastaria Dwi Prakoso, S.E. kepada Letkol Laut (P) M. Sati Lubis, S.T, M.Sc., sedangkan jabatan Komandan KRI Rengat diserahkan dari Letkol Laut (P) Sati Lubis, S.T. kepada Letkol Laut(P) Hastaria Dwi Prakoso,S.E.

Upacara dipimpin langsung oleh kolonel laut (P) Budi Santosa, S.E. Komandan Satuan Kapal Bantu Koarmada II serta disaksikan oleh Kolonel Laut(P) Maman Komandan Satuan Kapal Ranjau.

Sementara itu dalam amanatnya,” Dansatban Koarmada II mengatakan jika sertijab Komandan KRI sebagai upaya memantapkan manajemen organisasi agar lebih antisipatif dan responsif terhadap dinamika lingkungan dan tantangan tugas mendatang.

“Tugas Komandan saat ini dan mendatang akan semakin tidak ringan, oleh sebab itu dibutuhkan seorang figur komandan atau pemimpin yang mempunyai dedikasi, loyalitas dan semangat dalam menjalankan tugas sehari-hari,” tutur Kolonel Budi Santosa.

Pelaksanaan upacara sertijab dilaksanakan secara sederhana dan khidmat serta tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran pendemi Covid-19.(tok/frh/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
27o
Kurs