Kamis, 23 Januari 2025

Berbagi Ketan Punel di Hari Pertama Ramadan

Laporan oleh Manda Roosa
Bagikan
Wahyu Darmawan (bertopi) pemilik Kedai Ketan Punel menyerahkan 30 Paket Ketan Punel kepada driver Gojek, untuk dikirim ke drop points di MRadio. Selasa(13/4/2021) Foto: Manda suarasurabaya.net

Bulan Ramadan bulan penuh berkah, saat yang tepat untuk berbagi kepada sesama. Salah satu cara Anda bisa membantu menyejahterakan ekonomi para pelaku usaha kecil menengah (UKM) sekaligus berbagi kebaikan untuk berbuka puasa.

Untuk ramadan hari pertama, Kedai Ketan Punel telah terpilih oleh Agnes Santoso untuk menyalurkan makanan yang nantinya akan dibagikan kepada yang membutuhkan untuk berbuka puasa. “Ini program yang menarik, karena kita sebagai pembeli bisa membantu UKM. Ini momen yang baik untuk bisa berbagi sekaligus mengekpos UKM,” kata Agnes.

Dipilihnya Ketan Punel, kata Agnes, karena selain sudah mengenal baik pemiliknya, ia juga berprinsip untuk mendukung para UKM dengan membeli produknya. “Kebetulan saya sudah langganan dan sering order via online, ” jelasnya.

Wahyu Darmawan, pemilik Ketan Punel merasakan kebahagiaannya memperoleh pesanan dari Agnes selaku donatur. “Alhamdulilah hari pertama sudah dapat pesanan dari program Bagi-Bagi Bahagia, ini sangat membantu kami, apalagi tahun lalu kami tutup dua bulan karena adanya PSBB, ” katanya penuh syukur.

Jumlah pesanan total 30 paket, 5 untuk driver gojek dan 25 paket langsung di kirim ke drop point di M Radio. Kata Wahyu, pesanan ini sesuai dengan keinginan Agnes Santoso.

Untuk pesanan ketan bervariasi dengan tujuh toping pilihan, antara lain ketan durian, bubuk dele, ketan abon, ketan misis, ketan gula Jawa, ketan susu, dan ketan tape.

“Semoga berkah barokah, buat Mbak Agnes yang sudah order, buat bapak Gojek, buat yang menikmati, dan saya berterima kasih sudah mendapat kepercayaan ini, ” kata Wahyu.

Program Bagi-Bagi Bahagia akan berlangsung selama bulan Ramadan. Anda dapat membantu usaha para pelaku UKM dengan cara membeli barang dagangan mereka yang berupa makanan. Lalu paket makanan dapat diantarkan ke drop point terdekat yang bisa Anda pilih, antara lain:

  • M Radio, Jalan Ngagel Madya Nomor 15-15A, Surabaya.
  • PT Binar Insan Cemerlang, Jalan Indragiri Nomor 12-18 Blok A-17, Surabaya.
  • Family Center HDI di Sidoarjo, Ruko Pondok Mutiara K1-C, Jl. Pahlawan, Sidoarjo.(man/tin)
Berita Terkait

Berbagi Kebaikan Bantu UKM di #bagibagibahagia


Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Kamis, 23 Januari 2025
26o
Kurs