Pemkot Surabaya telah menyiapkan data penerima vaksinasi Covid-19 gelombang kedua kepada ratusan petugas pelayanan publik dan kelompok rentan lansia.
Febriadhitya Prajatara Kabag Humas Pemkot Surabaya mengatakan, telah menyiapkan kuota data sementara sekitar 390 ribu orang yang direncanakan menerima vaksinasi gelombang kedua.
“Kami terus melakukan persiapan vaksinasi gelombang kedua,” kata Febri di Balai Kota Surabaya, Kamis (18/2/2021).
Febri mengungkapkan, kategori petugas pelayanan publik yang menerima vaksinasi antara lain ASN atau non ASN Pemkot. TNI/Polri, DPRD, guru dan sebagainya. Jumlah sementara yang masuk data sekitar 117 ribu orang.
“Itu masih bisa bertambah, pendataan terus dilakukan,” katanya.
Sedangkan kelompok rentan kata Febri, seperti lansia diperkirakan mencapai sekitar 266 ribu orang. “Sampai sekarang data yang masuk masih 170 ribu lansia,” katanya.
Febri mengatakan, pihaknya belum bisa memastikan kapan realisasi vaksinasi gelombang kedua itu. Sebab, sejauh ini, Pemkot belum juga mendapat kabar kapan distribusi vaksin dari Pemerintah Provinsi Jatim ke Kota Surabaya.
“Untuk kuota vaksin sendiri, kami masih menunggu kabar dari Pemprov Jatim,” kata Febri. (bid/tin/lim)