Sabtu, 23 November 2024

UNESCO: Alih Fungsi Hagia Sophia Akan Dievaluasi oleh Komite Warisan Dunia

Laporan oleh Agustina Suminar
Bagikan
Hagia Sophia adalah tonggak batas kota Istanbul, yang dulu berfungsi sebagai katedral Kristen, kemudian sebagai masjid, kemudian sebagai museum. Foto: Reuters

Organisasi Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Pendidikan dan Kebudayaan (UNESCO) pada Jumat (10/7/2020) mengatakan Komite Warisan Dunia akan mengevaluasi dan meninjau status Hagia Sophia setelah Tayyip Erdogan Presiden Turki menetapkan bangunan bersejarah itu kembali sebagai masjid.

Erdogan mengumumkan pengembalian status Hagia Sophia tidak lama setelah pengadilan administrasi utama di Turki memutuskan status museum pada bangunan bersejarah itu ilegal. Sejak 1934 sampai 10 Juli 2020, Hagia Sophia di Kota Istanbul ditetapkan sebagai museum oleh Mustafa Kemal Ataturk, pendiri republik Turki yang berpaham sekuler.

UNESCO mengatakan langkah Turki itu memancing pertanyaan mengenai dampak alih fungsi Hagia Sophia terhadap nilai universal yang melampaui batas negara dan generasi di situs bersejarah itu. Nilai-nilai bersama itu yang menjadikan Hagia Sophia ditetapkan sebagai salah satu Situs Warisan Dunia oleh UNESCO.

Tiap negara perlu memberi tahu UNESCO jika membuat perubahan status pada bangunan situs warisan dunia. Jika diperlukan, Komite Warisan Dunia UNESCO akan meninjau keputusan itu, kata badan PBB untuk pendidikan dan kebudayaan lewat pernyataan tertulis.

“Sungguh disayangkan keputusan Turki tidak melibatkan dialog dan tidak ada pemberitahuan lebih awal,” kata UNESCO dalam pernyataan tertulis yang dikutip Reuters yang dilansir Antara.

“UNESCO meminta otoritas di Turki untuk membuka dialog secepatnya demi menghindari pudarnya nilai universal pada warisan berharga ini yang pemeliharaannya akan dievaluasi oleh Komite Warisan Dunia pada sesi berikutnya,” kata UNESCO.

Hagia Sophia, salah satu warisan dunia yang ditetapkan UNESCO, merupakan peninggalan Kekaisaran Kristiani Bizantium selama 900 tahun dan Kesultanan Muslim Ottoman selama 500 tahun. Bangunan bersejarah itu saat ini jadi destinasi wisata yang paling banyak dikunjungi di Turki, dan dihormati oleh umat Islam dan Kristiani.

Amerika Serikat, Rusia, Yunani, dan sejumlah petinggi gereja telah meminta Turki untuk mempertahankan status Hagia Sophia jadi museum.(ant/tin/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
27o
Kurs