Jumat, 22 November 2024

Seorang Anak Meninggal Terlindas Truk Trailer di Jalan Gresik Surabaya

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Seorang anak meninggal dunia usai terlindas truk trailer di Jalan Gresik, Surabaya, Senin (19/10/2020) siang. Foto: Netter Narendra Sardjono Putra‎ via e100

Seorang anak meninggal dunia usai terlindas truk trailer di Jalan Gresik, Surabaya, Senin (19/10/2020) siang. Korban atas nama Rindam Jaya Samudra (9) warga Rusunawa Pesapen Selatan, Krembangan, Surabaya.

Ipda Dodik Eko Susanto Kanit Laka Polres Pelabuhan Tanjung Perak mengatakan, sebelum kecelakaan terjadi, korban sempat meminta sesuatu kepada sopir truk trailer. Saat itu, kondisi truk trailer yang bernopol S 8014 UQ sedang berhenti di traffic light (lokasi kejadian) saat lampu merah.

“Sesudah diberi, korban berjalan ke bagian belakang kontainer, berbarengan dengan truk berjalan. Kemudian tersenggol badan kontainer dan akhirnya korban masuk ke bagian belakang kontainer dan terlindas,” kata Ipda Dodik saat mengudara di Radio Suara Surabaya.

Dia mengatakan, akibat kejadian itu, korban mengalami luka parah di bagian kepala dan meninggal dunia di lokasi kejadian. Jenazah korban sudah dibawa ke RSUD Dr Soetomo dan polisi juga sudah menghubungi pihak keluarga korban.

Lokasi kecelakaan, kata Dodik, merupakan blind spot atau area yang tidak terjangkau pengelihatan pengemudi.

“Jadi posisi korban itu blind spot, tidak terlihat. Sopir sempat merasa melindas, begitu jalan 20 meter sempat berhenti karena banyak yang meneriaki,” ujarnya.

Dari keterangan yang dihimpun polisi, lanjut dia, korban selama ini sering meminta-minta di traffic light lokasi kecelakaan itu.

“Selama ini sudah sering dihalau. Cuman karena tadi konsentrasi ada unjuk rasa, jadi luput dari pemantauan petugas. Info dari saksi mata, biasanya korban bersama dengan kakaknya, cuma tadi kita cari katanya kakaknya lari. Tapi saat ini ibu korban sudah ada di kantor polisi. Dari keterangannya, korban termasuk anak yang hiperaktif,” jelasnya.

Sementara itu, sopir truk atas nama Dayat (46) warga Dsn. Boyolangu, Kabupaten Tulungagung beserta barang bukti sudah diamankan polisi dan kini sedang dalam penyelidikan.

Ipda Dodik mengimbau, agar masyarakat bisa mengambil pelajaran dari kejadian itu. Terutama untuk orang tua selalu mengawasi anak-anaknya. Apalagi kawasan Pelabuhan Tanjung Perak kerap dilintasi oleh kendaraan-kendaraan besar. (ang)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
28o
Kurs