Sabtu, 23 November 2024

Probolinggo Ketambahan Dua Unit Ventilator dan Ribuan APD dari Sampoerna

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
PT HM Sampoerna Tbk bekerja sama dengan Yayasan Rumah Kita menyalurkan sejumlah bantuan kepada Puput Tantriana Bupati Probolinggo di Pendopo Kabupaten, Selasa (16/6/2020). Foto: Istimewa

Jumlah kasus infeksi Covid-19 di Kabupaten Probolinggo mencapai 122 kasus hingga Senin (15/6/2020) kemarin. Probolinggo jadi daerah dengan jumlah kasus terbanyak urutan ke-11 setelah Kabupaten Malang.

Tiga pasien di Probolinggo meninggal. Meski demikian, dari total jumlah kasus itu sudah ada 102 pasien yang sembuh, sehingga masih tersisa 17 pasien terjangkit Covid-19 yang masih perlu penanganan.

Berangkat dari keprihatinan atas peningkatan kasus di Kabupaten Probolinggo ini, PT HM Sampoerna Tbk bekerja sama dengan Yayasan Rumah Kita menyalurkan sejumlah bantuan.

Dua alat ventilator, 5.000 masker, 250 baju hazmat, 50 alat pelindung diri (APD), dan 200 face shield diserahkan kepada Puput Tantriana Bupati Probolinggo di Pendopo Kabupaten, Selasa (16/6/2020).

Tantri mengapresiasi kepedulian Sampoerna melalui Yayasan Rumah Kita dan berharap dukungan ini mampu melindungi tenaga medis yang telah bekerja keras sejak pandemi Covid-19 terjadi.

“Bantuan dua unit ventilator ini akan langsung diarahkan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tongas sebagai rumah sakit rujukan penanganan Covid-19 di Kabupaten Probolinggo,” kata Tantri.

Sedangkan untuk APD dan bantuan lainnya, kata Tantri, akan disalurkan lewat BPBD Probolinggo sebagai pusat bantuan di Kabupaten Probolinggo kepada seluruh tenaga kesehatan (nakes) di rumah sakit dan Puskesmas.

“Insyaallah ini sangat bermanfaat bagi kami semua yang ada di Kabupaten Probolinggo, dan ini menambah semangat kami untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat,” katanya.

Andrianus Uran Direktur Yayasan Rumah Kita bilang, bantuan ini bentuk komitmen Sampoerna untuk Indonesia dengan Yayasan Rumah Kita untuk daerah-daerah terdampak Covid-19.

“Kabupaten Probolinggo daerah ke empat yang kami serahkan bantuan,” katanya. “Bantuan ini demi melindungi teman-teman tenaga medis yang menjadi ujung tombak pengendalian penularan Covid-19.”

Sebelumnya, sebagai upaya menangani penyebaran Covid-19, Sampoerna bekerja sama dengan berbagai pihak. Baik mitra CSR maupun Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di berbagai daerah.

Bantuan serupa telah disalurkan ke berbagai rumah sakit di Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur, termasuk di kota Surabaya, melalui pemerintah setempat dan Kamar Dagang dan Industri (Kadin).

Elvira Lianita Direktur Sampoerna mengatakan, kontribusi ini sejalan komitmen Sampoerna yang tercermin dalam “Falsafah Tiga Tangan”, yang mana Sampoerna terus mengambil peran aktif memberi upaya terbaik bagi karyawan, mitra usaha, konsumen dewasa, dan masyarakat.

“Kami berharap semua pihak dapat terus berperan aktif, saling membantu dan bergotong royong untuk ikut memberikan kontribusi terbaik agar Indonesia dapat segera melewati masa sulit pandemi Covid-19 ini dengan baik,” kata Elvira. (den/bas/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
27o
Kurs