Polisi terus menyelidiki kasus penemuan bayi di depan rumah warga di Kelurahan Sumur Welut Kecamatan Lakarsantri, Surabaya pada Senin (24/8/2020). Pelaku pembuang bayi belum teridentifikasi.
“Belum, masih proses lidik (penyelidikan). Ini Polsek sedang melakukan pencarian orang tua korban,” kata AKP Hendrix Kusuma Wardana Kapolsek Lakarsantri, Rabu (25/8/2020).
Hendrix mengatakan, kondisi bayi perempuan itu sekarang sudah tertangani dengan baik. Bayi dalam keadaan sehat dirawat sementara oleh Ketua RW setempat.
Sebelumnya, polisi bertindak cepat setelah menerima kabar penemuan bayi itu. Polisi langsung koordinasi dengan Tim Gerak Cepat (TGC) milik Pemkot Surabaya, kemudian membawa bayi tersebut ke rumah sakit di kawasan Wiyung untuk dipastikan kesehatannya.
“Kondisi bayi sehat. Sementara ini dirawat Ketua RW setempat,” ujarnya.
Sekadar diketahui, bayi dibungkus kain jarik ditemukan di depan rumah warga RT 05 RW 01 Kelurahan Semur Welut, Lakarsantri, Surabaya pada Senin malam kemarin sekitar pukul 23.15 WIB.
Kronologinya bermula saat ada warga yang bernama Rai, sedang nongkrong lalu mendengarkan suara tangisan bayi. Setelah dicek, ternyata ada bayi di atas kursi.
Selanjutnya Rai, membangunkan Cipto, pemilik rumah jika ada penemuan bayi, setelah dicek ternyata seorang bayi berjenis perempuan dan terdapat sepucuk surat agar anak tersebut dirawat. (bid/dfn/ipg)