Jumat, 22 November 2024

Malam Pergantian Tahun, Petugas Amankan Purabaya Bersama Jajaran Samping

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Ilustrasi. Akses keluar di terminal Purabaya masih belum normal seperti sebelum pandemi. Penumpang belum padat dan aktivitas masih landai. Foto: Dok/Totok suarasurabaya.net

Petugas di Terminal Purabaya bersama jajaran samping menyiagakan pengamanan bertepatan dengan malam pergantian tahun baru pada hari Kamis (31/12/2020).

“Seperti tahun sebelumnya, saat malam pergantian tahun, kami bersama jajaran samping, mulai dari Polisi hingga TNI mengamankan Terminal Purabaya,” terang Imam Hidayat Kasubnit Terminal Purabaya, Bungurasih Sidoarjo, Kamis (31/12/2020).

Hanya saja, lanjut Imam dikarenakan saat ini pandemi Covid-19 belum usai, maka prioritas pengamanan ditambah dengan pemantauan pada pelaksanaan kepatuhan protokol kesehatan (prokes).

“Siapapun yang berada di lingkungan Terminal Purabaya, tetapi tidak memakai masker, langsung kami keluarkan. Demikian juga dengan awak armada bus maupun calon penumpang terus kami pantau,” tegas Imam.

Mulai dari lobi terminal sampai dengan ke dalam armada bus, pemantauan dan pemeriksaan kepatuhan protokol kesehatan bakal dilakukan saat malam pergantian tahun baru nanti.

Sementara itu, disampaikan Soeprapto Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya bahwa pengamanan di stasiun dan perjalanan kereta api saat malam pergantian tahun dilaksanakan seperti biasa. Selain melibatkan internal juga bersama pengamanan eksternal.

“Selain melaksanakan pengamanan secara internal, kami juga bersama pihak eksternal seperti Kepolisian melakukan pengamanan di stasiun sebagai satu di antara upaya memberikan rasa aman pada masyarakat,” kata Soeprapto.

Sedangkan terkait pandemi Covid-19, ketentuan bagi calon penumpang melakukan rapid test antigen untuk perjalanan jarak jauh dan rapid test antibody untuk perjalanan kereta api reguler, tetap wajib dilakukan oleh masyarakat calon penumpang kereta api.

“Aturan rapid test antigen dan anti body tetap diberlakukan kepada semua calon penumpang untuk jarak jauh maupun reguler. Wajib bagi semua calon penumpang,” pungkas Soeprapto.(tok/dfn/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
32o
Kurs