Jumat, 22 November 2024

Jatim Belum Ada Positif Corona, 11 PDP dan 22 ODP

Laporan oleh Agung Hari Baskoro
Bagikan
Herlin Ferliana Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jatim saat di RSUD Dr. Soetomo, Surabaya pada Selasa (28/1/2020). Foto: Baskoro suarasurabaya.net

Dinas Kesehatan Jawa Timur menyatakan, hingga hari ini, Minggu (15/3/2020), belum ada kasus positif corona di Jawa Timur. Namun, ia mencatat, ada 11 kasus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan 22 kasus (Orang Dalam Pemantauan).

Kesemua kasus ODP dan PDP ini tersebar di beberapa wilayah, salah satunya Surabaya, Sidoarjo, dan Malang.

“Di Jatim tidak ada yang positif. Satupun,” ujar Herlin Ferliana Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jatim usai Rapat Koordinasi Teknis dengan jajaran Forkompimda Jatim di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Minggu (15/3/2020).

Ia juga menampik anggapan bahwa ada dua pasien corona yang meninggal dunia di Jatim. Ia mengatakan, pasien yang meninggal di Nganjuk dan Tulungagung tersebut meninggal karena sebab lain. Ia juga menyatakan, keduanya sudah dinyatakan negatif corona.

“Satu di Tulungagung, satu di Nganjuk. Bukan karena coronanya. Tapi penyakit yang menyertainya. Hasil labnya negatif,” tegasnya. (bas/tin/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
33o
Kurs