Jenazah Bharatu (Anumerta) Doni Priyanto anggota Brimob yang gugur dalam operasi Nemangkawi 2020 di Papua dikebumikan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kabupaten Trenggalek, Minggu (1/3/2020) sore.
Sebelumnya, jenazah Doni tiba di Bandara Juanda pada Minggu siang. Jenazah dibawa ke rumah duka di Dusun Krajan Desa Karangrejo, Kecamatan Kampak, Kabupaten Trenggalek. Setibanya di rumah duka, jenazah Doni disambut isak tangis keluarga.
Jenazah Doni disalatkan dan dilakukan upacara serah terima jenazah. Kemudian dilanjutkan upacara prosesi pemakaman di TMP Kabupaten Trenggalek, yang dipimpin langsung Irjen Pol Luki Hermawan Kapolda Jatim.
Upacara pemakaman dihadiri beberapa pejabat dari kepolisian, pemerintah daerah dan provinsi, serta perwakilan keluarga almarhum Doni.
Dalam kesempatan itu, Kapolda Jatim mengatakan Bharatu Doni selalu menunjukkan tutur kata, perilaku, dan budi pekerti yang baik selama bertugas.
“Almarhum adalah salah satu putra terbaik Polri, yang berdinas di Resimen III Pasukan Pelopor Korps Brimob Polri yang saat ini sedang menjalankan tugas di Satgas Nemangkawi 2020,” kata Luki.
Usai pemakaman, Kapolda Jatim juga menyampaikan duka cita yang begitu dalam. Terutama untuk keluarga yang ditinggalkan, semoga diberikan kesabaran dan ketabahan.
“Semoga almarhum diberikan tempat yang layak disisi Allah SWT,” tambahnya.
Sebelumnya, kontak senjata antara aparat keamanan dengan kelompok kriminal bersenjata (KKB) kembali terjadi pada Jumat (28/2/2020) sore, di wilayah Jipabera, Arwanop, Distrik Tembagapura.
Kontak senjata yang berlangsung tiga jam itu mengakibatkan seorang anggota Brimob yaitu Bharada Doni gugur. Atas perjuangannya itu, Bharada Doni Priyanto dianugerahi kenaikan pangkat luar biasa (KPLB), yang kini berpangkat Bharatu Anumerta. (ang/tin)