Sabtu, 23 November 2024

Bengkulu Diguncang Dua Kali Gempa Tektonik, Tidak Berpotensi Tsunami

Laporan oleh Dhafintya Noorca
Bagikan
Gempa tektonik di Bengkulu. Foto: Humas BMKG

Pada Rabu (19/8/2020) pagi Bengkulu diguncang dua kali gempa tektonik, tepatnya pada pukul 05.23 WIB dan pukul 05.29 WIB.

Mengutip keterangan Humas BMKG, hingga keterangan ini dikeluarkan, belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut dan gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami.

Hasil analisis BMKG menunjukkan gempabumi pertama memiliki parameter awal dengan magnitudo 6.9 dengan episenter gempabumi terletak pada koordinat 4.44 LS dan 100.97 BT.

Sedangkan gempabumi susulan memiliki parameter awal dengan magnitudo M=6.8 dengan episenter gempabumi terletak pada koordinat 3.98 LS dan 101.22 BT atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 117 km arah Barat Daya Bengkulu, Provinsi Bengkulu, pada kedalaman 86 km.

“Gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi dangkal akibat aktivitas Subduksi Lempeng Indo-Australia ke bawah Lempeng Eurasia, bila dilihat dari lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya,” kata Rahmat Triyono, Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Rabu (19/8/2020).

Rahmat mengimbau kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Agar menghindari dari bangunan yang retak atau rusak.

“Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan gempa, ataupun  tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yg membahayakan kestabilan bangunan sebelum anda kembali kedalam rumah,” imbuhnya. (dfn/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs