Minggu, 19 Januari 2025

Banjir Bandang Kembali Terjang Ratusan Rumah di Bondowoso

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Ilustrasi. Warga beserta aparat di wilayah Desa Sempol dan Kalisat, Kecamatan Ijen, Kabupaten Bondowoso membersihkan sisa-sisa banjir yang melanda kawasan tersebut pada Rabu (29/1/2020). Foto: Istimewa

Banjir bandang kembali menerjang ratusan rumah warga di dua desa di Kecamatan Ijen, Kabupaten Bondowoso, Sabtu (14/3/2020) siang, setelah beberapa saat sebelumnya wilayah itu diguyur hujan deras.

Kukuh Triyatmoko Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bondowoso mengatakan, banjir bandang kembali terjadi dan menerjang permukiman warga di Desa Sempol dan Kalisat.

“Petugas kami sudah geser ke lokasi, banjir bandang terjadi Sabtu siang sekitar pukul 14.00 WIB, dan informasi terakhir pada pukul 16.00 WIB air sudah mulai surut,” katanya, dilansir Antara.

Ia menyebutkan, akibat banjir bandang yang kembali melanda Kecamatan Ijen ini, diperkirakan sekitar 300 rumah warga yang terdampak.

“Sementara rumah terdampak banjir bandang kami perkirakan ada sekitar 300 rumah. Namun, itu data sementara, karena kami bersama petugas lainnya masih akan melakukan pendataan,” ujar Kukuh.

Informasi dihimpun, sebelum terjadi banjir bandang yang menerjang permukiman warga di Desa Sempol dan Kalisat itu, terjadi hujan deras di hulu Gunung Suket. Kemudian, tiba-tiba air bercampur lumpur menerjang permukiman warga.

Sebelumnya, pada 29 Januari lalu, banjir bandang juga telah menerjang dua desa di lereng Gunung Ijen itu, dan mengakibatkan ratusan rumah terendam banjir lumpur serta material lainnya. (ant/ang)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
29o
Kurs