Minggu, 19 Januari 2025

Makin Global, Mahasiswa Ubaya XTrip Visit ke UCSI University Kuala Lumpur

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Mahasiswa Universitas Surabaya peserta program XTrip Visit Malaysia Thailand 2020. Foto: Humas Ubaya

16 mahasiswa Universitas Surabaya (Ubaya) ikuti program XTrip Visit dengan melakukan kunjungan untuk menambah wawasan dan pengetahuan global mengunjungi UCSI University Kuala Lumpur.

Kunjungan bertema XTrip Visit Malaysia Thailand 2020, memang ditujukan sebagai bagian dari studi banding tentang banyak hal diantaranya kebudayaan, serta perilaku sosial masyarakat.

UCSI University dipilih bukan tanpa alasan. UCSI University Kuala Lumpur merupakan sebuah kampus swasta yang memiliki peringkat pertama diantara perguruan tinggi swasta lainnya yang ada di Malaysia.

Tidak berbeda jauh dengan Universitas Surabaya yang juga memiliki peringkat pertama untuk perguruan tinggi swasta di provinsi Jawa Timur, oleh karenanya studi banding di kampus UCSI University Kuala Lumpur menjadi pilihan utama kunjungan.

Hayuning Purnawa dosen pendamping studi banding mahasiswa Ubaya menyampaikan bahwa dari kegiatan keluar negeri ini diharapkan para mahasiswa memahami bagaimana belajar di luar negeri serta menjadi motivasi untuk masa depan para mahasiswa sendiri.

“Kami berharap semoga melalui kunjungan ini para mahasiswa melihat sendiri bagaimana proses belajar di luar negeri. Sekaligus ini menjadi motivasi bagi mereka untuk mengetahui berbagai peluang bagi masa depan para mahasiswa,” ternag Hayuning, Rabu (5/2/2020).

Kegiatan kunjungan ke Malaysia dan Thailand yang didukung sepenuhnya oleh Kelompok Studi Mahasiswa (KSM) Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Surabaya (Ubaya) ini digelar tiga kali dalam setahun dengan destinasi atau lokasi kunjungan yang berbeda-beda.

Sebagai aktivitas atau kegiatan yang memang satu diantara tujuannya adalah untuk membuka wawasan global para mahasiswa, program XTrip Visit ini terbuka untuk seluruh mahasiswa Universitas Surabaya (Ubaya) yang ingin membuka diri dengan menambah wawasan global.

“Program XTrip Visit sejak awal memang terbuka untuk seluruh mahasiswa Ubaya yang ingin membuka wawasannya tentang luar negeri. Dari bidang pendidikan, industri serta kebiasaan dan aktivitas sehari-hari masyarakat di kawasan atau negara yang dikunjungi,” papar Ryan Agus Haryanto, Ketua XTrip.

Sementara itu, pada program XTrip Visit Malaysia Thailand 2020 yang digelar selama 5 hari tersebut, selain mengunjungi kampus UCSI University Kuala Lumpur, para peserta juga mendatangi industri makanan ringan coklat untuk melihat langsung dari dekat bagaimana proses pengolahan produk hingga penjualan coklat.(tok/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
31o
Kurs