Minggu, 19 Januari 2025

Ledakan di Villa Bukit Regency, Diduga dari LPG

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Kerusakan di garasi rumah di perumahan Villa Bukit Regency, Pakuwon Indah, Surabaya, akibat ledakan pada Sabtu (15/2/2020) pagi. Foto: Netter via e100

Terjadi ledakan di sebuah rumah di perumahan Villa Bukit Regency, Pakuwon Indah, Surabaya, Sabtu (15/2/2020) sekira pukul 09.00 WIB.

Ahmad Adam, pemilik rumah tersebut mengatakan bahwa ledakan tersebut berasal dari LPG di dapur rumahnya.

“Tadi pagi sepulang senam, Yuliana, istri saya, ke dapur untuk menghangatkan makanan. Saat kompor dinyalakan, tiba-tiba LPG meledak,” kata Ahmad kepada Radio Suara Surabaya, Sabtu sore.

Akibat kejadian tersebut, Yuliana mengalami luka bakar 20 persen. Sampai Sabtu sore, Yuliana masih dirawat di National Hospital.

Ledakan tersebut juga merusak garasi dan kaca-kaca di rumah itu.

Sementara, terkait isu ledakan dari handphone yang sedang dicas dan asisten rumah tangga yang meninggal dunia, Ahmad menyatakan itu tidak benar. “Handphone istri saya ada di kamar dan pembantu kami Kamis kemarin pulang kampung,” kata dia.(iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
29o
Kurs