Sabtu, 23 November 2024

Belum Ada Pembatasan WN Asal Tiongkok di Jatim

Laporan oleh Agung Hari Baskoro
Bagikan
Herlin Ferliana Kadinkes Jatim. Foto: dok./Baskoro suarasurabaya.net

Herlin Ferliana Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jatim mengatakan, hingga saat ini belum ada pernyataan secara langsung mengenai pembatasan Warga Negara (WN) asal Tiongkok di Jawa Timur menyusul terus berkembangnya kasus penyebaran virus corona di negara tersebut.

Ia menegaskan, pihaknya saat ini lebih memilih meningkatkan kewaspadaan petugas kesehatan dan masyarakat di wilayahnya. Ia juga mengimbau masyarakat agar tidak terlebih dahulu melakukan perjalanan di tempat-tempat yang sudah ada kasus virus corona, seperti Tiongkok, Thailand, Australia, dan Singapura.

“Kita tidak melarang, tapi kita sudah mulai mengingatkan, untuk wilayah yang sudah terjangkit,” ujar Herlin di Surabaya pada Selasa (28/1/2020).

Yuristho Ardi Hanggoro Humas Angkasa Pura 1 Juanda ketika dikonfirmasi juga membenarkan hal tersebut. Ia menyatakan, hingga tadi pagi, Selasa (28/1/2020) masih ada penerbangan dari dan ke Tiongkok di bandara tersebut.

Sebelumnya, pada Senin (27/1/2020) Budi Karya Sumadi Menteri Perhubungan RI menyatakan, belum ada pelarangan penerbangan dari dan ke kota-kota di China, selain Kota Wuhan.(bas/tin/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs