Sabtu, 23 November 2024

Zulkifli Hasan dan Politikus Lainnya Siap Jamin Penangguhan Penahanan Ahmad Dhani

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Zulkifli Hasan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) saat mengunjungi Dhani di Rutan Kelas I Surabaya, Medaeng, Sidoarjo, Sabtu (23/2/2019). Foto: Anggi suarasurabaya.net

Zulkifli Hasan Ketua MPR mendukung penuh upaya penangguhan penahanan untuk Ahmad Dhani. Ini disampaikannya saat mengunjungi Dhani di Rutan Kelas I Surabaya, Medaeng, Sidoarjo, Sabtu (23/2/2019).

Bahkan, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) ini juga siap menjamin penangguhan untuk Dhani. Sebab menurutnya, Dhani layak menerima penangguhan penahanan.

“Kami dengar semua konstruksi hukumnya. Kalau memang diperlukan jaminan agar bisa penangguhan penahanan, saya siap untuk menjamin,” kata Zulkifli.

Senada dengan Zulkifli, Rommel Limbong Sihole Ketua DPP IARMI Jawa Timur jukan akan mendukung Dhani untuk mendapatkan penangguhan. Menurutnya, syarat penahanan soal objektif atau subjektif, Dhani memang layak mendapatkannya.

“Kalau dipandang bahwa syarat penahanan itu berkaitan objektif dan subjektifnya, saya pikir sebetulnya secara hukum layak untuk ditangguhkan penahanannya,” kata Rommel.

Tak hanya Zulkifli, bentuk dukungan penangguhan penahanan ini juga datang dari sejumlah politikus. Mulai dari Fadli Zon, Fahri Hamzah, hingga Prabowo Subianto Capres nomor urut 02.

Ini disampaikan oleh Zahid kuasa hukum Ahmad Dhani. Dia mengatakan, bahwa pihaknya telah mengajukan permohonan penangguhan penahanan kliennya ke Pengadilan Tinggi (PT) DKI Jakarta.

“Ya penangguhannya sebagai penjamin ada Pak Prabowo, Bang Fadli Zon, dan Pak Fahri Hamzah, dan pihak keluarga. Sudah kok, sudah kita ajukan ke PT kemarin dan sudah masuk,” kata Zahid.

Menurutnya, Dhani layak mendapatkan penangguhan penahanan. Sebab, seluruh pihak yang siap menjamin yakin, kalau Dhani akan bersikap kooperatif dan tidak lari dari proses hukum. (ang/iss)

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
34o
Kurs