Minggu, 19 Januari 2025

Risma Buka Lebar Kesempatan Pendidikan Anak-Anak Warga Eks Lokalisasi

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Tri Rismaharini Wali Kota Surabaya saat bersama warga eks lokalisasi Dupak Bangunsari Surabaya, Jumat (10/5/2019). Foto: Istimewa

Menyambut bulan suci Ramadhan 1440 H / 2019, Tri Rismaharini Wali Kota Surabaya bersama jajarannya mengajak berbuka puasa warga eks lokalisasi Dupak Bangunsari Surabaya, Jumat (10/5/2019). Risma memberi semangat agar warga mendukung putra-putrinya menempuh pendidikan lebih tinggi.

Dalam sambutannya, Risma mengatakan sebenarnya di tahun 2018, ia ingin mengadakan acara tersebut. Namun karena saat itu Surabaya ada musibah bom, maka baru tahun ini pihaknya bisa mengadakan acara buka puasa bersama warga di eks lokalisasi tersebut.

“Sebenarnya dari puasa tahun kemarin saya ingin bersilaturahmi kepada bapak-ibu sekalian, tapi saat itu Surabaya sedang mendapat cobaan. Saya matur nuwun (terima kasih) kepada masyarakat atas dukungannya,” kata dia.

Risma menyampaikan bahwa banyak program dari Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya di bidang pendidikan. Salah satunya adalah berbagai bentuk program pelatihan dan beasiswa.

“Di Pemkot banyak beasiswa. Ada kuliah di Unair D3 dan nanti akan ada perusahaan yang langsung menampung untuk kerja,” ujarnya.

Karena itu, ia berharap, warga di eks lokalisasi Dupak Bangunsari bisa membantu pemerintah untuk mendorong putra-putri mereka agar mempunyai semangat menempuh pendidikan yang lebih tinggi. Walaupun mereka bukan berasal dari keluarga orang kaya.

“Saya berharap putra-putri di sini bisa kuliah. Biar bisa merubah hidup orang tuanya, tinggal kita mau apa tidak,” harapnya.

Risma menyampaikan ke warga agar yakin dan percaya, bahwa tidak ada yang tidak mungkin, selama Allah SWT berkehendak maka cita-cita semua orang bakal tercapai. Asalkan seseorang mau berusaha untuk merubah kehidupan yang lebih baik. “Kita harus percaya tidak ada yang tidak mungkin, ayo kita rubah bersama. Allah SWT memberikan kesempatan yang sama,” pesannya.

Sebagai upaya untuk mensejahterahkan warga di eks lokalisasi, pihaknya juga bakal melakukan pendataan ke rumah-rumah warga. Ia ingin warga di eks lokalisasi tersebut mau untuk merubah kehidupan yang lebih baik.

“Nanti akan datang ke tempat njenengan (Anda) mendata orang yang minta pekerjaan,” katanya.

Terlebih, jika memang diperlukan, Risma menyebut, pihaknya bakal membuat Surat Keputusan (SK) Wali Kota yang mengatur tentang beasiswa khusus bagi warga di eks lokalisasi. Menurutnya, banyak program beasiswa dari Pemkot Surabaya yang bisa dimanfaatkan oleh warga di eks lokalisasi.

“Di Dinas Sosial, Dinas pendidikan ada beasiswa. Ini lagi saya rancang untuk para perawat,” jelasnya.

Maka dari itu, Risma ingin supaya warga di eks lokalisasi Dupak Bangunsari bisa membantu pemerintah untuk mendorong putra-putri mereka supaya memiliki cita-cita tinggi. Ia juga ingin agar anak-anak mereka tidak hanya sampai pada pendidikan jenjang SMA namun bisa lebih tinggi. Dengan begitu mereka bisa mengangkat derajat kedua orang tua agar lebih baik dan sejahtera.

“Jangan anaknya disuruh mencari uang kalau belum waktunya, biar anaknya sekolah dulu. Siapa tau Desa Bangunsari ada yang jadi menteri, gubenur atau pengusaha,” katanya.

Sementara itu, Ahmad Suhadak Wakil Ketua RW 4 Kelurahan Dupak Kecamatan Krembangan Surabaya, mengapresiasi atas pola pendekatan yang dilakukan Wali Kota Risma kepada warganya. Ia menyebut, dengan cara itu, segala bentuk problematika yang ada di masyarakat bisa langsung diketahui oleh pemerintah.

“Menurut saya ini sangat bagus sekali untuk keperluan masyarakat yang membutuhkan, dan pendekatan dari atasan wali kota ke masyarakat kecil biar lebih akrab,” kata Suhadak.

Bahkan, pihaknya sangat setuju dengan apa yang telah disampaikan Wali Kota Risma, mengenai supaya anak jangan hanya menempuh pendidikan di jenjang SMA. Karena itu, ia sangat mendukung langkah Pemkot untuk mewujudkan masyarakat yang berpendidikan tinggi sehingga bisa lebih sejahtera.

“Harapannya warga Kota Surabaya bisa kerja semua dan terdidik semua. Bu wali kota ini adalah sosok figurnya orang Bangunsari. Pemkot ini benar-benar bisa bersinergi dengan masyarakatnya,” katanya. (bid/tin/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs