Minggu, 19 Januari 2025

Penuhi Wajib Lapor, VA Memilih Bungkam

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Artis VA mendatangi Gedung Subdit V Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Jatim, Senin (14/1/2019), sekitar pukul 10.00 WIB untuk menjalani pemeriksaan dalam rangka wajib lapor terkait kasus prostitusi online. Foto: Anggi suarasurabaya.net

Artis berinisial VA mendatangi Gedung Subdit V Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Jatim, Senin (14/1/2019), sekitar pukul 10.00 WIB. Kedatangannya ini untuk menjalani pemeriksaan dalam rangka wajib lapor terkait kasus prostitusi online yang menjeratnya.

Dari pantauan suarasurabaya.net, VA datang bersama kuasa hukumnya yang baru. Tidak terlihat lagi Jane Shalimar teman dekatnya yang sebelumnya sempat menemani VA saat berada di Polda Jatim.

VA tampak mengenakan baju putih dan kedatangannya langsung menjadi sorotan para awak media. Namun, kali ini VA memilih bungkam saat awak media mencoba mengajukan beberapa pertanyaan.

Dia tidak menjawab sepatah kata pun dan bergegas menuju ke ruang penyidik.

Sementara itu, Kombes Pol Frans Barung Mangera Kabid Humas Polda Jatim membenarkan bahwa kedatangan VA ini untuk melaksanakan wajib lapor. Namun, dia enggan membeberkan secara detail fokus pemeriksaan kali ini.

“Iya benar, (wajib lapor, red) sama pemeriksaan,” kata Barung.

Hingga berita ini dimuat, proses pemeriksaan masih berlangsung. Semua tim dari VA berada di dalam dan belum ada yang memberikan konfirmasi terkait wajib lapor ini. (ang/tin/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
30o
Kurs