Jumat, 22 November 2024
Puncak HUT Bhayangkara ke-73

Para Bikers Ditantang Adu Kreatif Lewat Suroboyo Riding Festival

Laporan oleh Agustina Suminar
Bagikan
Ilustrasi. Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jatim saat menghadiri acara Millennial Road Safety Festival 2019, yang digelar di Jembatan Suramadu, Minggu (17/3/2019). Foto: Anggi suarasurabaya.net

Para komunitas bikers dan klub otomotif ditantang adu kreatif untuk memodifikasi kendaraan dalam acara Suroboyo Riding Festival. Acara ini merupakan kegiatan puncak dari serangkaian acara HUT Bhayangkara ke-73, yang akan diselenggarakan Sabtu (20/7/2019) besok , mulai pukul 13.00 WIB di Parkiran Timur Surabaya Plaza atau Delta Plaza.

Meski bertemakan modifikasi kendaraan, namun para peserta harus tetap membuat kendaraan yang dilombakan mengedepankan keselamatan dan keamaan.

“Nanti kita laksakan kontes motor yang dimodif tetapi tetap mengedepankan safety riding-nya juga,” kata AKP Eva Guna Pandia Kasatlantas Polrestabes Surabaya kepada Radio Suara Surabaya, Jumat (19/7/2019).

Selain itu, para peserta juga ditantang adu kekompakan antar komunitas yang dinilai dari segi keseragaman, kelengkapan berkendara dan penampilan.

Tidak hanya lomba di bidang otomotif, tapi Suroboyo Riding Festival juga menampilkan hiburan musik dan game-game menarik hingga malam hari.

AKP Pandia mengatakan, acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk berkendara secara tertib dan aman. Selain itu juga sebagai upaya Polrestabes Surabaya untuk dapat mendekatkan diri ke masyarakat.

“Monggo warga Surabaya untuk datang memeriahkan acara ini, ini acara untuk masyarakat Surabaya semua. Begitu juga upaya kami untuk lebih mendekatkan diri ke masyarakat serta meminimalisir kebut-kebutan di jalan raya,” tambahnya.(tin/dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
27o
Kurs