Kebakaran di Jalan Ploso Timur Gang VA Nomor 49, Surabaya, sudah padam, Selasa (14/5/2019) pukul 18.30 WIB.
Ariel, warga Ploso Timur Gang V melaporkan, petugas pemadam kebakaran terpaksa menjebol plafon untuk menjangkau titik api karena rumah berukuran 9×25 meter tersebut terkunci dan pagarnya tinggi.
“Di dalam ada 2 sepeda motor dan 1 mobil, tapi sudah berhasil dikeluarkan,” kata Ariel.
Ipda Setya Basuki Kanit Lantas Polsek Tambaksari mengatakan, rumah tersebut kalau malam kosong karena sehari-harinya kalau siang digunakan sebagai tempat pembuatan trafo.
“Luasan yang terbakar mencapai 40 persen,” katanya kepada Radio Suara Surabaya, Selasa malam.
Ada 9 mobil PMK dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api.(iss/ipg)