Joko Widodo Presiden, hari ini, Rabu (24/7/2019), menerima kunjungan Sheikh Mohamed Bin Zayed Al Nahyan Putra Mahkota Abu Dhabi, Negara Persatuan Emirat Arab (PEA). Acara kenegaraan itu berlangsung di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat.
Kedatangan pangeran yang menjabat Wakil Panglima Tertinggi Angkatan Bersenjata Negara Persatuan Emirat Arab, disambut langsung oleh Jokowi, di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.
Begitu turun dari pesawat kerajaan, sekitar pukul 09.00 WIB, Pangeran Mohamed Bin Zayed Al Nahyan langsung menjabat tangan Jokowi dan keduanya berbincang akrab.
Dalam acara penyambutan itu, Presiden didampingi Retno Marsudi Menteri Luar Negeri, Ignasius Jonan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Mohamed Abdullah Alghafli Duta Besar PEA untuk Indonesia, dan Husin Bagis Duta Besar Indonesia untuk PEA.
Sesudah transit di ruang VVIP, sekitar pukul 09.12 WIB, rombongan terbatas Presiden RI dan Pangeran UAE beriringan menuju Istana Kepresidenan Bogor.
Dalam perjalanan ke Bogor, Jokowi Presiden dan Putra Mahkota Abu Dhabi yang duduk bersama di dalam Mobil Limosin Kepresidenan, melewati jalan protokol di Jakarta (MH Thamrin dan Sudirman) yang mengarah ke kawasan Hotel Indonesia (HI).
Rute Bundaran HI sengaja dilalui karena Jokowi Presiden ingin menunjukkan kepada tamu negara, pesatnya pembangunan di Indonesia, salah satunya keberadaan sarana transportasi massa Moda Raya Terpadu (MRT).
Sekadar informasi, sebelumnya Presiden Persatuan Emirat Arab Sheikh Zayed bin Sultan Al Nahyan pernah melakukan kunjungan kenegaraan ke Indonesia tahun 1990 atau 29 tahun yang lalu.
Setibanya di Istana Kepresidenan Bogor, sekitar pukul 10.30 WIB, Pasukan TNI menyambut dengan upacara militer. Lagu Indonesia Raya dan lagu kebangsaan PEA berkumandang, dilanjutkan dengan 21 kali dentuman meriam.
Sesudah upacara, Presiden mengajak Putra Mahkota Abu Dhabi masuk ke dalam Istana Bogor untuk menandatangani buku tamu kenegaraan di Ruang Teratai, lalu melakukan sesi foto bersama.
Acara dilanjutkan dengan penanaman pohon bersama di halaman belakang Istana Bogor. Pohon yang ditanam adalah Agathis Dammara atau Pohon Damar.
Kemudian, Jokowi Presiden dan Putra Mahkota Abu Dhabi melakukan pembicaraan empat mata (tete-a-tete) di Veranda Istana Bogor.
Menjelang siang, Jokowi dan Sheikh Mohamed Bin Zayed Al Nahyan menyaksikan pertukaran sejumlah nota kesepahaman antara kedua negara di berbagai bidang, antara lain investasi, pajak dan cukai, budaya, dan industri.
Rangkaian acara penyambutan Putra Mahkota Abu Dhabi ditutup dengan jamuan santap siang kenegaraan di Ruang Garuda, Istana Bogor.
Turut mendampingi Presiden Jokowi saat menerima kunjungan kenegaraan ini antara lain Luhut Binsar Panjaitan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Retno Marsudi Menteri Luar Negeri, Ignasius Jonan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, dan Pratikno Menteri Sekretaris Negara.
Hadir juga Sri Mulyani Indrawati Menteri Keuangan, Airlangga Hartarto Menteri Perindustrian, Arief Yahya Menteri Pariwisata, Muhadjir Effendi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Rini Soemarno Menteri BUMN, Susi Pudjiastuti Menteri Kelautan dan Perikanan, Thomas Lembong Kepala BKPM, Budi Karya Sumadi Menteri Perhubungan, Ryamizard Ryacudu Menteri Pertahanan, dan Husin Bagis Duta Besar Indonesia untuk PEA. (rid/ipg)