Sabtu, 23 November 2024

ITS Gelar Japanese Design Today 100

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Masaki Tani Konjen Jepang di Surabaya saat membuka pameran Japanese Design Today 100. Foto: Humas ITS Surabaya

Menampilkan berbagai karya desain produk dari desainer Jepang, hingga Selasa (26/11/2019), dan tak tanggung-tanggung, pameran digelar di 20 negara di dunia, termasuk di ITS setelah sebelumnya digelar di Jakarta.

Pameran yang dibuka Masaki Tani Konsul Jenderal Jepang di Surabaya, merupakan satu diantara kegiatan yang digelar Japan Foundation, organisasi yang berdiri tahun 1972 untuk mempromosikan pemahaman internasional melalui pertukaran budaya, dengan cara pameran.

Japan Foundation ini telah menyelenggarakan banyak program untuk mempromosikan Jepang pada dunia. Salah satunya adalah pameran Japenese Design Today 100 ini.

Pameran ini menampilkan 100 contoh produk desain terbaik yang fokus pada kehidupan sehari-hari dari Jepang. Mulai dari perabotan rumah tangga, peralatan makan, aksesoris, mainan anak-anak, peralatan tulis, alat penunjang kesehatan, alat pertolongan bencana, dan juga kendaraan.

Pameran ini telah berkeliling dunia dan sudah mengunjungi 30 kota dari 20 negara di dunia setiap tahunnya. Mulai dari Amerika, Tiongkok, Kanada, Singapura, Eropa, Portugis, Ukraina, serta sejumlah negara lainnya.

“Indonesia dipilih menjadi satu diantara negara yang dikunjungi karena Japan Foundation sendiri memiliki cabang di Jakarta, kami juga sudah pernah mengadakan program kami di Indonesia,” terang Masui Mika, Koordinator Program Japan Foundation.

Hampir setiap tahun, Konjen Jepang di Surabaya bekerja sama dengan Japan Foundation Jakarta menyelenggarakan pameran kebudayaan, baik tradisional maupun modern.

“Tahun ini, kami menggelar pameran dengan tema desain Jepang yang modern, maka dari itu kami meminta bantuan dan kerja sama dengan Departemen Desain Produk Industri FADP ITS ini,” tambah Masaki Tani dalam sambutannya.

Bahkan tidak hanya sekali, menurut Masaki Tani, sebelumnya Konjen Jepang di Surabaya juga pernah bekerja sama dengan ITS untuk mengadakan pameran pada tahun 2014 lalu.

Dengan datang ke pameran ini, pengunjung bisa menambah pengetahuan terhadap tren dan fitur desain Jepang di masa lalu dan masa terkini, serta bisa memberikan wawasan tentang sifat budaya Jepang pula.

“Dengan Japanese Design Today 100, diharapkan memberikan wawasan baru bagi masyarakat dan mahasiswa khususnya terkait dengan desain produk,” papar Ir Purwanita Setiaji MSc PhD, Dekan Fakultas Arsitektur, Desain dan Perencanaan (FADP) ITS.

Dosen Arsitektur ini pun mengungkapkan bahwa masyarakat luas tentunya sudah tidak asing lagi dengan produk-produk dari Jepang. “Tetapi masih banyak yang belum menyadari di balik itu semua terdapat peran besar dari desain produk,” tambah Purwanita.

Sebelum digelar di Surabaya, pameran Japanese Design Today 100 digelar di Jakarta pada September 2019 lalu.

“Kami di sini memamerkan produk dari yang klasik hingga modern terbaik Jepang, dimulai dari tahun 1950-an hingga 2013. Kami harap mahasiswa maupun masyarakat yang datang ke pameran ini bisa terinspirasi untuk berkarya,” pungkas Masai Mika, Kamis (7/11/2019).(tok/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
27o
Kurs