Senin, 20 Januari 2025

Gempa Guncang Filipina, Diperkirakan Tidak Ada Tsunami

Laporan oleh Restu Indah
Bagikan
Posisi Gempa di Mindanao Filipina. Foto: BMKG

Gempa bumi berkekuatan 6,4 magnitude mengguncang Mindanau di Filipina selatan pada Rabu (16/10/2019). Akibatnya warga berhamburan keluar gedung-gedung dan perkantoran.

Survei Geologi Amerika Serikat mengatakan, gempa itu, semula dilaporkan berkekuatan 6,7, melanda 69 km sebelah utara dari General Santos barat laut , Mindanao pada pukul 11.37 GMT.

Menurut Pusat Peringatan Tsunami Pasifik yang berbasis di Hawaii, tidak ada tsunami Pasifik yang merusak yang diperkirakan terjadi setelah gempa bumi.

Renato Solidum, kepala badan seismik Filipina mengatakan kepada saluran berita ANC bahwa ada kemungkinan gempa susulan setelah gempa yang dianggap kuat dan mampu menyebabkan kerusakan parah.

“Gempa susulan bisa terjadi. Beberapa bisa dirasakan paling mungkin dalam intensitas rendah. Tapi kita tidak bisa menghilangkan kemungkinan intensitas serupa yang bisa dirasakan di wilayah pusat gempa,” katanya.

Max Fuentes, seorang penduduk Kota Davao, mengatakan kepada radio DZMM bahwa ia merasakan gempa susulan yang kuat. “Kami menerima info dari teman-teman bahwa ada pemadaman di Kota Digos di Davao,” katanya seperti dilansir Antara. (ant/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Senin, 20 Januari 2025
24o
Kurs