Sabtu, 23 November 2024

Gelar Ideathon Pecahkan Permasalahan Dunia

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Global Goals Jam di kantor pusat Indosat Ooredoo Jakarta, Jumat (20/9/2019). Foto: Indosat Ooredoo

Indosat Ooredoo, perusahaan telekomunikasi di Indonesia, Jumat (20/9/2019) menyelenggarakan Global Goals Jam di kantor pusat Indosat Ooredoo Jakarta.

Puluhan generasi muda Indonesia dengan berbagai latar belakang mengambil bagian pada rangkaian acara dunia dengan melakukan ideathon (idea marathon) untuk memecahkan 17 permasalahan global sesuai yang tertuang di SDGs (Sustainable Development Goals).

Global Goals Jam merupakan bagian dari program World Industrial Design Day (WIDD) dari World Design Organisation (WDO), lembaga internasional mitra Perserikatan Bangsa-Bangsa, yang juga diselenggarakan di 85 kota seluruh dunia.

“Indosat Ooredoo merasa terhormat menjadi bagian dari program World Industrial Design Day yang bertujuan untuk bersama-sama memecahkan 17 permasalahan global seperti yang tertuang pada SDGs x,” ujar Arief Musta’in Director dan Chief Innovation and Regulatory Officer Indosat Ooredoo.

“Kami ingin menjadi bagian dari transformasi sosial dimana kami mengajak para generasi muda untuk mengambil peran pada keadaan sekitar. Kami yakin peran serta generasi muda Indonesia dengan berbagai latar belakang ini mampu melahirkan solusi bersama untuk menjadikan Indonesia dan dunia menjadi lebih baik lagi,” lanjutnya.(iss/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs