Sabtu, 23 November 2024

Banjir di 11 Daerah di Jatim Surut, Enam Daerah Masih Penanganan

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Ilustrasi. Evakuasi korban banjir di wilayah Madiun. Foto: Antara

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jatim mencatat dari 17 daerah terdampak banjir, 11 Kabupaten telah dipastikan surut. Lalu sisanya di 6 daerah ada yang mulai surut dan ada yang masih tergenang.

Suban Wahyudiono Kepala BPBD Provinsi Jawa Timur mengatakan, 11 daerah yang telah surut adalah Kabupaten Nganjuk, Magetan, Sidoarjo, Kediri, Pacitan, Trenggalek, Ponorogo, Tulungagung, Jember, Blitar dan Banyuwangi.

“Sebelah daerah sudah surut total,” ujarnya kepada suarasurabaya.net, Minggu (10/3/2019) petang.

Suban mengatakan, ada tiga Kabupaten yang mulai surut dan sedang proses pembersihan oleh warga, BPBD, TNI, Polri dan relawan. Tiga daerah itu Kabupaten Madiun, Kabupaten Ngawi, dan Kabupaten Bojonegoro.

“Kabupaten Madiun, Sabtu (9/3/2019) kemarin, para pengungsi sudah mulai kembali rumah masing-masing. Tanggul sudah diperbaiki dan posko masih melakukan pendampingan. Kemudian di kabupaten Ngawi hari ini juga mulai bersih-bersih dengan pendampingan pemerintah. Kabupaten Bojonegoro juga mulai bersih-bersih,” katanya.

Sementara itu, daerah yang masih ada genangan banjir adalah Kabupaten Tuban, Kabupaten Gresik, dan Kabupaten Lamongan. Selain menggenangi jalan poros desa, banjir juga menggenangi persawahan warga. “Tim juga masih melakukan pendampingan di daerah tersebut,” katanya.

Bahkan, kata Subhan, mulai Sabtu kemarin Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jatim memerintahkan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov Jatim tidak boleh liburan di rumah masing-masing tapi disebar turun ke daerah-daerah untuk membantu warga. (bid/den)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs