Selasa, 26 November 2024

Antisipasi Kendala saat UTBK, Unesa Siapkan Cadangan Komputer

Laporan oleh Agung Hari Baskoro
Bagikan
Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menyiapkan cadangan komputer dalam pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang akan mulai digelar pada Sabtu (13/4/2019) mendatang. Foto: Baskoro suarasurabaya.net

Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menyiapkan cadangan komputer dalam pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang akan mulai digelar pada Sabtu (13/4/2019) mendatang.

Bambang Yulianto Ketua Pusat UTBK Unesa yang juga Wakil Rektor 1 Unesa mengatakan, cadangan komputer dimaksudkan untuk mengantisipasi masalah yang tidak diinginkan pada saat pelaksanaan UTBK di kampus Unesa.

“Ada 800 komputer yang ada di Unesa. Bersama mitra, kami dapat jatah 1500 (komputer, red). Tapi kami mengidentifikasi tersedia 1645 (komputer, red). Itu beberapa kami cadangkan seandaninya saat hari H ada sesuatu tidak diinginkan. Pada prinsipnya kami sudah siap dengan kemungkinan-kemungkinan itu,” ujar Bambang kepada suarasurabaya.net, Kamis (11/4/2019).

Dalam melaksanakan UTBK, Unesa juga menjalin kerjasama dengan beberapa mitra seperti UINSA, Unusa, SMKN 1 Surabaya dan SMKN 12 Surabaya. Ia mengaku sudah mengecek semua kesiapan dan dipastikan aman untuk menggelar UTBK.

Unesa juga telah menjalin kerjasama dengan beberapa pihak seperti PLN, Telkom, dan Kepolisian untuk menjamin kelancaran pelaksanaan UTBK mendatang. Ia mengaku siap menyambut 30 ribu peserta yang akan melaksanakan UTBK di Unesa dalam dua gelombang tersebut. Ia mengimbau agar peserta bisa mengikuti semua aturan dan datang lebih awal agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Peserta harus mengecek lokasi terlebih dahulu. Mereka ada di lokasi mana. Sebab kesalahan lokasi berakibat pada waktu yang mungkin menjadi panjang. Kedua jangan terlambat, telat 1 menit terlambat sudah dinyatakan gugur. Lebih baik datang lebih awal. Ketiga kami imbau tidak menggunakan alat-alat yang dipakai dalam tanda kutip menjadi curang,” ujarnya. (bas/dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Selasa, 26 November 2024
27o
Kurs