Sabtu, 23 November 2024

Warga Bojonegoro Diimbau Waspada Puting Beliung

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Ilustrasi. Grafis : suarasurabaya.net

Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Bojonegoro mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana puting beliung dan angin kencang pada musim pancaroba saat ini.

Nadief Ulfia Pelaksana Tugas Kelapa BPBD Bojonegoro mengatakan, dampak dari pergantian musim kerap menciptakan potensi terjadi bencana angin kencang.

“Seperti sore tadi, 9 atap toko di desa Kecamatan Temayang disapu angin kencang,” ungkapnya menurut laporan Aldi dari Radio Suara Bojonegoro Indah dalam Jaring Radio Suara Surabaya, Kamis (1/11/2018).

Oleh karena itu, Ulfia mengimbau masyarakat akan adanya potensi puting beliung tersebut. Ia menyampaikan bencana angin kencang dapat terjadi kapan saja, di mana saja, dan secara mendadak. (nin/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs