Senin, 20 Januari 2025

UK Petra Gandeng SPS Corporate dan SBM Group Berikan Beasiswa

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Usai penandatanganan kerjasama antara UK Petra Surabaya bersama SPS Corporate dan SBM Group. Foto: Humas UK Petra Surabaya

Universitas Kristen (UK) Petra Surabaya gandeng SPS Corporate dan SMB Group tandatangani kerjasama pemberian beasiswa bagi mahasiswa berprestasi untuk strata 1 dan strata 2.

“Pemberian beasiswa ini kerjasama dan dukungan industri pada lembaga pendidikan tinggi yang mereka percaya agar dapat mempersiapkan sumber daya manusia yang mampu membangun Indonesia,” kata Meilinda, MA., Kepala Kantor Perencanaan Strategis UK Petra Surabaya, Jumat (7/12/2018).

Beasiswa ini diberikan pada dua mahasiswa Program Studi Magister Manajemen (MM) serta lima mahasiswa di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UK Petra Surabaya.

Bagi program strata satu FKIP, beasiswa meliputi biaya kuliah dan biaya hidup bagi mahasiswa selama satu tahun. Sedangkan untuk program strata dua MM, beasiswa meliputi biaya kuliah bagi calon dosen UK Petra dari awal sampai tuntas.

Beasiswa yang diberikan oleh perusahaan yang bergerak dibidang ekspor tissue dan kemasan karton ini, mensyaratkan bahwa penerima beasiswa program studi MM UK Petra haruslah mahasiswa yang telah lolos seleksi yang dilakukan oleh Fakultas Ekonomi UK Petra dan bersedia menjadi dosen di UK Petra.

Sedangkan bagi mahasiswa FKIP, beasiswa diberikan pada mahasiswa yang berasal dari putra daerah dan berasal dari keluarga kurang mampu dengan IPK tertinggi di FKIP.

Tidak hanya itu saja, para penerima beasiswa ini harus mendemonstrasikan motivasi tinggi untuk mengabdi menjadi guru dan membawa semangat pembaharuan bagi daerah asalnya.

SPS Corporate dan SMB Group merupakan dua group perusahaan di bawah satu bendera yang dipimpin oleh Dermawan Suparsono.

Dermawan memiliki kerinduan agar anak muda bangsa Indonesia menyadari dan berani mengambil peran masing-masing untuk membawa tanah air Indonesia ke arah yang lebih baik.

Dermawan percaya pendidikan menjadi satu diantara senjata untuk mempersiapkan calon pemimpin yang visioner, cerdas dan nasionalis.

Visi inilah yang menginspirasi Dermawan untuk memberikan beasiswa bagi para mahasiswa berprestasi di UK Petra Surabaya.

UK Petra dipilih karena telah mampu menunjukkan kinerja serta sumbangsih nyata dalam mendukung pemuda pemudi dari Indonesia Timur untuk dapat belajar di UK Petra dan kemudian kembali memimpin daerah asalnya di sektor swasta maupun dalam pemerintahan.

“Tujuan kuliah ini adalah untuk tiga hal. Awalnya belajar mandiri kemudian belajar bagaimana menempatkan diri. Dan jangan lupa untuk memberikan kontribusi bagi masyarakat. Sebab ketika kita mau hidup bijak harus dibarengi dengan ketulusan yang mulai langka saat ini,” tegas Dermawan Suparsono.(tok/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Senin, 20 Januari 2025
25o
Kurs