Sebuah toko jual beli accu yang berada di Jalan Raya Jayanegara, Lingkungan Kuwung, Kelurahan Meri, Kecamatan Kranggan, Kota Mojokerto, Sabtu (17/03), ludes dilalap si jago merah. Akibat kejadian itu ada lima orang mengalami luka-luka dan tiga di antaranya adalah anak anak harus dievakuasi ke rumah sakit terdekat.
Informasi yang dihimpun Fuad Reporter Radio Maja FM, kelima korban yang merupakan keluarga pemilik toko tersebut yakni Caroline, Marcel, Maybe, Novita dan Charly mengalami luka bakar ringan.
Kebakaran yang meludeskan toko milik Selvi Amelia Dewi (62), warga Lingkungan Kuwung itu terjadi pada Sabtu (17/3/2018) sekitar pukul 3.00 WIB dinihari.
Sutrisno (51), warga sekitar lokasi kebakaran mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran yang menimpah tokoh jual beli Accu tersebut. Namun hanya ada korban luka ringan dan sudah dibawa ke Rumah Sakit Gatoel oleh petugas PMI.
Sedangkan kata Selvi, pemilik tokoh saat di konfirmasi mengatakan, kebakaran terjadi saat dirinya bersama keluarga sedang tertidur. Nnamun karena terasa bau asap yang menyengat, dirinya terbangun dari tidurnya dan tiba-tiba mengetahui api sudah membesar di sekitar ruang tengah.
Setelah mengetahui api sudah membesar dirinya berusaha membangunkan keluarga dan berusaha keluar dari kepungan api yang meludeskan isi rumah. Beruntung tidak ada korban jiwa dan hanya beberapa keluarga mengalami luka bakar ringan.
Api baru bisa di padam kan sekitar pukul 06:00 pagi setelah lima unit mobil pemadam kebakaran datang di lokasi.
Dan kebakaran tersebut diduga akibat hubungan pendek arus listrik. Hingga saat ini, petugas kepolisian masih melakukan olah TKP untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran. (tna/rst)