Senin, 20 Januari 2025

Tabung Gas, Sapi hingga Motor jadi Sasaran Pencuri Pascagempa Lombok

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Ilustrasi

Barang-barang mulai dari tabung gas, sapi, kuda, hingga sepeda motor menjadi sasaran pencuri setelah warga meninggalkan rumah mereka untuk mengungsi ketika gempa 7,0 Skala Richter mengguncang wilayah Lombok pada Minggu (5/8/2018).

Bagus, warga Selaparang, Mataram, menuturkan bahwa keponakannya sudah kehilangan dua sepeda motor.

“Harta benda warga banyak yang hilang akibat ditinggal mengungsi,” kata Bagus, Kamis (9/8/2018) seperti dilansir Antara.

Di antara warga yang meninggalkan rumah untuk mengungsi, ia menjelaskan, juga ada yang kehilangan barang-barang seperti tabung gas, makanan dan hewan ternak seperti sapi dan kuda.

“Di Mataram saja kami mengumpulkan informasi ada sekitar 70an lebih motor hilang setelah gempa,” kata Bagus.

Farouk, warga Mataram yang lain, menuturkan bahwa tetangganya ada yang kehilangan sapi.

“Makanya di sekitar rumah sekarang kami gilir untuk ronda, walau warganya sudah mengungsi,” katanya.

Kampung yang terdampak gempa di Mataram memang sepi. Beberapa rumah ditinggalkan dalam keadaan terbuka. Barang-barang seperti sepeda motor ada di antara reruntuhan bangunan.

Guna mengamankan permukiman dari pencuri, warga berinisiatif berpatroli secara bergiliran. Namun mereka juga mengharapkan petugas keamanan membantu mereka mengamankan lingkungan permukiman yang ditinggal warganya mengungsi. (ant/dwi/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Senin, 20 Januari 2025
24o
Kurs