Minggu, 19 Januari 2025

Puing Akibat Tsunami Selat Sunda Mulai Dibersihkan

Laporan oleh Agustina Suminar
Bagikan
Kawasan pinggir pantai yang mengalami kerusakan akibat bencana Tsunami di Pantai Tanjung Lesung, Banten, Jawa Barat, Minggu (23/12/2018). Foto: Antara

Pengelola kawasan wisata Tanjung Lesung di Kabupaten Pandeglang, Banten, mulai membersihkan puing akibat terjangan tsunami pada Sabtu (22/12/2018).

Alat berat berupa buldozer dan ekskavator terlihat digunakan saat melakukan pembersihan puing yang berasal dari bangunan yang berada di pantai, yang akan menjadi pusat pembentukan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata Tanjung Lesung itu.

Kedua alat berat itu terus mengumpulkan dan membawa puing-puing ke pinggir pantai yang terdampak tsunami itu. Tumpukan puing yang berhasil dikumpulkan cukup tinggi.

“Ya sedang membersihkan puing-puing,” kata salah seorang karyawan Beach Club Tanjung Lesung yang enggan disebutkan indentitasnya.

Ia bertugas mengawasi pembersihan puing yang dilakukan oleh dua unit alat berat tersebut, sambil membantu bersih-bersih.

Selama membersihkan puing, ia mengaku terus dibayangi rasa was-was khawatir terjadi tsunami susulan.

“Khawatir mah ada, tapi mudah-mudahan saja tidak terjadi tsunami susulan,” katanya dilansir Antara.

Kawasan Pantai Tanjung Lesung, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, merupakan salah satu daerah terdampak paling parah dari terjangan tsunami Selat Sunda yang terjadi pada Sabtu (22/12/2018) sekitar pukul 21.30 WIB itu.

Saat kejadian di lokasi tersebut sedang berlangsung acara gathering PT PLN dengan menampilkan Seventeen Band.

Berdasarkan data dari posko bencana Labuan, dari kawasan Pantai Tanjung Lesung ditemukan 54 korban meninggal, dan cukup banyak yang mengalami luka-luka.(ant/tin/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
25o
Kurs