Sabtu, 23 November 2024

Presiden Evaluasi Penanganan Pascagempa, Distribusi Bantuan Masih Lambat

Laporan oleh Jose Asmanu
Bagikan
Setibanya di Palu, Jokowi Presiden memimpin rapat terbatas. Foto: Biro Pers Setpres

Setelah meninjau langsung dampak bencana gempa dan tsunami di Kota Palu dan Kabupaten Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah, Presiden Joko Widodo memimpin rapat terbatas di pelataran Bandara Mutiara Sis Al-Jufrie, Kota Palu. Rapat tersebut dihelat setelah Presiden dan rombongan tiba dari Kabupaten Donggala, Rabu (3/10/2018) sore.

Di rapat tersebut, Presiden Joko Widodo memberikan evaluasi bagi para jajarannya di lapangan. Tampak hadir Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Nila Moeloek, Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Mohamad Nasir, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Kepala BNPB Willem Rampangilei, Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Marsekal Madya TNI M Syaugi, Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola, Kapolda Sulteng Brigjen Pol Ermi Widyatno, dan Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Tiopan Aritonang.

“Setelah melihat lagi di lapangan, kemudian kita evaluasi mengenai _progress_ yang ada di lapangan, saya lihat proses evakuasi sudah berjalan dengan baik. Alat-alat berat sudah ada di lapangan semuanya,” ujar Presiden selepas rapat terbatas.

Presiden juga memandang bahwa penanganan dan perawatan terhadap korban luka-luka baik yang dirawat di Kota Palu maupun yang diterbangkan ke Makassar guna mendapat perawatan yang lebih intensif juga sudah berjalan dengan baik.

Adapun terhadap distribusi logistik, berdasarkan hasil evaluasi Kepala Negara, perlu diakui masih memerlukan perbaikan di sejumlah sisi. Tim di lapangan diketahui masih belum mampu menjangkau sejumlah lokasi terdampak gempa untuk mendistribusikan bantuan.

“Yang berkaitan dengan logistik, ini masih dalam proses perbaikan-perbaikan. Ada beberapa kecamatan yang memang kalau dijangkau lewat darat tidak bisa. Ini yang tadi saya perintahkan untuk segera hari ini diselesaikan,” tuturnya.

Presiden juga memerintahkan gubernur dan jajarannya untuk mengimbau warga memulai kembali aktivitas perekonomian yang sempat lumpuh. Presiden berharap agar para pemilik toko di lokasi terdampak gempa mau menjalankan kembali aktivitasnya.

“Kita ajak untuk buka dengan jaminan keamanan dari aparat kepolisian dan TNI di titik-titik ekonomi sehingga ekonomi berjalan normal kembali,” imbuhnya.

Adapun sebagai poin evaluasi yang terakhir, Presiden Joko Widodo sekaligus menginstruksikan gubernur, bupati, dan wali kota setempat untuk mengaktifkan kembali pelayanan bagi masyarakat.

“Tadi saya perintahkan kepada Gubernur agar kantor gubernur dibuka normal kembali. Kantor bupati dan wali kota juga dibuka agar pelayanan masyarakat normal kembali,” tutur Presiden.

Sore harinya, Presiden dan rombongan kembali ke Jakarta dengan menggunakan Pesawat Boeing 737-400 TNI AU melalui Bandara Mutiara Sis Al-Jufrie, Kota Palu pada pukul 17.15 WITA dan tiba di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta pada pukul 18.30 WIB. (Jos/dwi/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
35o
Kurs