Senin, 25 November 2024

Perayaan Imlek, Tiga Pilar Kamtibmas Surabaya Gelar Patroli Besar

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Polrestabes Surabaya saat menggelar patroli skala besar pengamanan Imlek, Kamis (15/2/2018) malam. Foto: Istimewa

Polrestabes Surabaya menggelar patroli skala besar bersama TNI dan Pemkot Surabaya dalam melakukan pengamanan selama perayaan Imlek dan Long Weekend.

Berdasarkan informasi yang diterima Kompol Lily Djafar Kasubbag Humas Polrestabes Surabaya, Jumat (16/2/2018), ada sekitar 200 personil gabungan, yang siap melakukan pengamanan.

Anggota yang terlibat merupakan gabungan dari berbagai fungsi di Polrestabes yakni Lantas, Sabhara, Reskrim, Reskoba dan Intelkam. Selain anggota interen, kata Lily, patroli kali ini juga melibatkan anggota TNI dari Garnisun dan Bhabinsa. Sedangkan dari Pemkot Surabaya, telah mengirimkan Satuan Polisi Pamong Praja dan Satpoltik.


Kombes Pol Rudi Setiawan Kapolrestabes Surabaya saat melakukan patroli skala besar pengamanan Imlek. Foto: Istimewa

Kegiatan paroli skala besar tersebut dimulai, setelah melaksanakan apel yang dipimpin oleh AKBP Bambang Sukmo Wibowo Kabag Ops Polrestabes Surabaya, dan diikuti oleh anggota yang terlibat, Kamis malam (15/2/2018).

Dalam apel itu, Bambang mengatakan patroli skala besar perlu dilakukan untuk mencegah niat dan kesempatan terjadinya kejahatan, sehingga Kota Surabaya tetap aman dan kondusif.

“Patroli skala besar ini dilaksanakan tidak hanya dari kuantitasnya saja, tetapi terdiri dari tiga pilar kamtibmas,” ucap Bambang.

Dalam apel tersebut, anggota patroli dibagi menjadi tiga grup yang memuliki rute berbeda, wilayah barat, wilayah tengah dan wilayah timur.

“Target dan sasarannya adalah melaksanakan patroli dinamisator. Untuk melakukan pemantauan kegiatan perayaan imlek di wihara-wihara dan tempat-tempat lain yang dilalui, supaya tercipta rasa aman dan nyaman,” kata dia.

Setelah pelaksanaan patroli skala besar, nantinya akan dilakukan apel konsolidasi yang bertujuan untuk mengecek kembali kekuatan dan mengevaluasi selama kegiatan berlangsung. (ang/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Senin, 25 November 2024
29o
Kurs